Suara.com - Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto telah membubarkan koalisi Indonesia Adil dan Makmur. Dalam pertemuan yang dihadiri petinggi partai itu, Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno tidak tampak ikut dalam rapat tersebut.
Rapat itu berlangsung tertutup di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Jumat (28/6/2019). Namun suasana rapat itu sempat diabadikan melalui rekaman video yang diunggah oleh Koordinator Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo - Sandiaga, Dahnil Anzar Simanjuntak ke dalam akun media sosialnya.
"Pak sandi menyatakan izin karena sejak tadi malam berkumpul dengan keluarga besarnya dan sedang merayakan ultahnya yang ke 50 disatu tempat," kata Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani di Prabowo - Sandiaga Media Center, Jalan Sriwijaya I, Jakarta Selatan, Jumat (28/6/2019) malam.
Meskipun mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu absen dalam rapat internal, namun Muzani menyampaikan kalau Sandiaga akan mengikuti apapun keputusan yang diambil Prabowo dan parpol koalisi.
"Semua-semua keputusan sejak awal beliau ikut apa yang pak Prabowo putuskan bersama-sama dengan parpol koalisi," tandasnya.
Untuk diketahui, Sandiaga genap berusia 50 tahun pada Jumat (28/6/2019). Ungkapan panjang disampaikan Sandiaga langsung melalui akun Instagramnya @sandiuno sambil mengunggah foto bersama sang Istri, Nur Asia Uno dan putra bungsunya, Sulaiman Saladdin Uno.
Di hari spesialnya tersebut, Sandiaga mendapatkan pelukan hangat dari Sulaiman dan bisikan doa dari Nur Asia Uno atau akrab disapa Mpok Nur. Tak lupa dua putrinya yakni Anneesha Atheera Uno dan Amyra Atheefa Uno memberikan ucapan selamat melalui video call karena keduanya yang tinggal di Amerika Serikat.
"Hari ini dapat kejutan manis, pelukan sayang dari si kecil Sulaiman,juga video call dari 2 anak perempuan saya yang jauh di rantau. Puncaknya bisikan lembut do'a dari istri @nurasiauno tercinta. Terimakasih ya Allah, hitungan usia saya bertambah satu lagi," kata Sandiaga.
Baca Juga: Tanpa Sandiaga, Partai Koalisi Prabowo Gelar Rapat Tentukan Sikap Politik
Berita Terkait
-
Koalisi Prabowo Resmi Dibubarkan, Parpol Eks Pendukung Sepakat Buat Kaukus
-
Prabowo - Sandiaga Tak Akan Hadiri Sidang Penetapan Jokowi - Ma'ruf di KPU
-
Sekjen Gerindra: Prabowo Tak Pernah Bertemu Jokowi di Bangkok Thailand
-
Pengamat: Tak Mudah Gerindra Gabung ke Koalisi Jokowi
-
Bubarkan BPN dan Koalisi Adil Makmur, Prabowo Minta Maaf Kalah di MK
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Banjir Jakarta, Sekitar 1.600 Warga Masih Mengungsi hingga Selasa Pagi
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir Pagi Ini, 28 RT dan 6 Ruas Jalan Tergenang Air
-
Hujan Masih Akan Guyur Seluruh Jakarta Hari Ini
-
Modus Paket Online, Polisi Gagalkan Peredaran Vape Narkotika di Jakbar
-
Tolak Wacana Pilkada Lewat DPRD, PDIP Intens Lobi Partai Lain di Parlemen
-
Demo di Komdigi, Massa Minta Takedown Mens Rea di Netflix dan Ancam Lanjutkan Aksi ke Polda Metro
-
Nyumarno Diperiksa KPK Terkait Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Bekasi Nonaktif Ade Kunang
-
Registrasi Akun SNPMB 2026 dan Jadwal Pelaksanaan SNBP Terbaru
-
Siapa Sebenarnya Pelapor Pandji? Polisi Usut Klaim Atas Nama NU-Muhammadiyah yang Dibantah Pusat
-
Langit Jakarta 'Bocor', Mengapa Modifikasi Cuaca Tak Digunakan Saat Banjir Melanda?