Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) ketahuan ikut menyanyikan lagu 'Sewu Kutho' ketika menyaksikan langsung penampilan sang penyanyi, Didi Kempot.
Momen ketika Jokowi diam-diam ikut berdendang itu terekam kamera, dan videonya diunggah ke Twitter pada Sabtu (3/8/2019) oleh akun @jarkiyo.
Di video itu Jokowi duduk di bangku paling depan tak jauh dari panggung, sementara di sampingnya, seperti biasa, ada Ibu Negara Iriana.
Gerakan bibir Jokowi menunjukkan, dirinya lancar dan hafal dengan lirik lagu berbahasa Jawa tersebut.
"Terpantau Bapak @jokowi ikut menyanyikan lagu 'Sewu Kutho' dengan sumringah. @didikempotid @Sobatambyarrr. Hallo Mas @kaesangp dan Mas @Chilli_Pari," kicau si pengunggah video.
Cuitan itu kemudian dibalas langsung oleh akun resmi Twitetr sang Presiden, @jokowi.
"Hehe bapak saya penggemar Sewu Kutho..." bunyi balasan dari akun Twitter Jokowi.
Tampaknya itu adalah kali pertama Jokowi memberi respons pada warganet melalui Twitter, sehingga banyak dari mereka yang terkejut membacanya.
"Perdana dalam sejarah, semenjak Pak @jokowi menggunakan medsos, khususnya @Twitter, merespons cuitan seorang warganet yang menge-tag beliau, sedangkan Mas @Chilli_Pari dan @kaesangp jarang, enggak pernah sama sekali direspons Pakdhe dalam cuitan kedua anaknya," komentar @51H1T3_Champion.
Baca Juga: Ambyar, Rekaman Polisi 'Sadboy' Larut dalam Nyanyian Didi Kempot
"Ya ampun. Ini pasti dibajak HP-nya sama infrastruktur senam multitelenan," gurau @makLambeTurah untuk putra bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep.
"Mimpi apa ini di-notice Pak Presiden," ungkap @midazhq.
"Mungkin dibajak Jan Ethes ya Pak," canda @MARQUEZ59454550.
Pada Jumat (2/8/2019), Didi Kempot berkesempatan manggung dalam pertunjukan wayang di Istana Kepresidenan.
Belakangan ini penyanyi kelahiran Solo, Jawa Tengah itu banyak dibicarakan di media sosial setelah dinobatkan oleh anak-anak muda sebagai 'The Godfather of Broken Heart' dan menjadi bintang tamu dalam program Ngobam milik YouTuber Gofar Hilman.
Berita Terkait
-
Senyum Bahagia Baiq Nuril Saat Bertemu Presiden Jokowi
-
Jokowi Akui Rasakan Gempa saat Perjalanan dari Bogor Menuju Istana Jakarta
-
Jakarta Diguncang Gempa, Jokowi Tetap Gelar Wayang Kulit di Istana
-
Bisa Bertemu Jokowi di Istana, Baiq Nuril: Impian Saya Terkabul
-
Malam Ini Istana Gelar Wayang Kulit, Hadirkan Ki Manteb Soedharsono
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Sadis! Pembunuh Guru di OKU Ternyata Mantan Penjaga Kos, Jerat Leher Korban Demi Ponsel
-
Gebrakan Menhan-Panglima di Tambang Ilegal Babel Dikritik Imparsial: Pelanggaran Hukum, Tanda Bahaya
-
Otak Pembakar Rumah Hakim PN Medan Ternyata Mantan Karyawan, Dendam Pribadi Jadi Pemicu
-
Dari IPB hingga UGM, Pakar Pangan dan Gizi Siap Dukung BGN untuk Kemajuan Program MBG
-
Menhaj Rombak Skema Kuota Haji: yang Daftar Duluan, Berangkat Lebih Dulu
-
Isu Yahya Cholil Staquf 'Dimakzulkan' Syuriyah PBNU, Masalah Zionisme Jadi Sebab?
-
Siap-siap! KPK akan Panggil Ridwan Kamil Usai Periksa Pihak Internal BJB
-
Bukan Tax Amnesty, Kejagung Cekal Eks Dirjen dan Bos Djarum Terkait Skandal Pengurangan Pajak
-
Menhaj Irfan Siapkan Kanwil Se-Indonesia: Tak Ada Ruang Main-main Jelang Haji 2026
-
Tembus Rp204 Triliun, Pramono Klaim Jakarta Masih Jadi Primadona Investasi Nasional