Suara.com - Polisi menemukan lebih dari 40 tengkorak, puluhan tulang dan sebuah janin di toples kaca di sebelah altar dekat persembunyian para tersangka penyelundup narkoba di Mexico City selama penggerebekan pekan ini, menurut otoritas, Minggu (27/10/2019).
Empat tengkorak dipajang di dalam altar di daerah Tepito tengah, lokasi polisi menangkap 31 orang pada Selasa atas dugaan aktivitas kartel narkoba, demikian pemerintah kota dalam satu pernyataan. Hakim memerintahkan 27 tersangka di antaranya dibebaskan.
Foto yang diberikan kantor jaksa agung Mexico City memperlihatkan tengkorak-tengkorak itu berserakan di sekitar altar, yang memiliki salib di belakangnya dengan dihiasi topeng wajah kayu bertanduk.
Di sebelah kanan altar terdapat dinding yang dicat penuh dengan simbol yang mencakup piramida dengan tangan di bagian atasnya, benda angkasa dan kepala seekor kambing dengan hexagram di antara tanduk-tanduknya, menurut foto ruangan yang dipublikasi media setempat.
Di depan dinding berdiri berbagai objek, termasuk puluhan tongkat kayu yang diberi warna.
Juru bicara kantor kejaksaan agung mengatakan pihak berwenang masih menyelidiki asal usul tengkorak tersebut, yang 42 tengkorak di antaranya berhasil diungkap.
Penyelidik juga menemukan pisau, 40 tulang rahang, janin dan 30 tulang kaki atau lengan di lokasi tersebut, kata pejabat. Tidak diketahui apakah itu janin manusia atau bukan, menurut juru bicara.
Tepito, yang berada di utara dari pusat ibu kota bersejarah, sudah lama dikenal sebagai sarang aktivitas komersial terlarang.
Pembebasan hampir semua tersangka yang ditangkap dalam penggerebekan di terowongan tersembunyi dan laboratorium obat-obatan yang dicurigai dianggap sebagai kemunduran pemerintah, yang telah berjuang mendapatkan cengkeraman dalam kekerasan geng yang terus-menerus terjadi.
Baca Juga: Ekskavasi Situs Petirtaan Jombang, Tim Temukan Saluran Buang dan Tengkorak
Sumber: Antara
Berita Terkait
-
Temuan Tengkorak Kenakan Bra di Hutan Jati, Polisi: Korban Perempuan Remaja
-
Kisah Sopir Ambulans Desa di Banyumas, Tidur di Mobil Jadi Obat Pusing
-
Hilang 10 Bulan, Wanita 62 Tahun Ini Ditemukan Tinggal Tengkorak di Rumah
-
Empat Jenazah Korban Pembunuhan di Banyumas Dimakamkan Berdampingan
-
Kasus Pembunuhan di Banyumas, Seorang Pelaku Sempat Berniat Habisi Misem
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
-
Rupiah Tembus Rp 16.700 tapi Ada Kabar Baik dari Dalam Negeri
Terkini
-
4 Kementerian Bakal Godok Aturan Pembatasan Gim Online Setelah Insiden Mengerikan di SMAN 72 Jakarta
-
Maling Motor Bersenjata Mainan di Taman Sari Bonyok Parah, Ternyata RK Residivis Kakap
-
Ketua DPD RI Pimpin Dukungan World Peace Forum: Indonesia Diklaim sebagai Contoh Harmoni Dunia
-
Segera Punya SLHS! BGN Bakal Tutup Sementara SPPG yang Tak Daftar ke Dinkes
-
Di DPR, Menteri Agama Ungkap Angka Perceraian di Indonesia Turun
-
Kasus Kerangka Kwitang Janggal, Komisi III DPR Usulkan Pembentukan TGPF
-
Dugaan Mark Up Mesin Jahit Rp4 Miliar, Kejari Geledah Kantor Sudin UMKM Jakarta Timur
-
Tangan dan Mulut Terikat! Polisi Ungkap Kronologi Penemuan Mayat Tanpa Identitas di Tol Jagorawi
-
Kamis Diperiksa Sebagai Tersangka Kasus Fitnah Ijazah Palsu Jokowi, Roy Suryo Cs Tegaskan Tak Gentar
-
Geger di Manokwari! Istri Pegawai Pajak Diculik, Polisi Kerahkan Anjing Pelacak Buru Pelaku