Suara.com - Kasus pencuriaan sejumlah mainan untuk kegiatan amal jelang perayaan Natal di Massachusetts, Amerika Serikat akhirnya terungkap.
Departemen kepolisian setempat berhasil membekuk pelaku pencurian tersebut. Sang pencuri tak lain adalah anjing bernama Ben Franklin.
Disadur dari laman BBC, Senin (23/12/2019), dalam video yang diunggah akun Facebook Franklin Police Departement, Ben terciduk membawa mainan bayi menjauh dari petugas yang mengikutinya.
Anjing itu lalu meletakkan boneka tersebut di bawah meja. Di tempat itulah, para petugas juga menemukan sejumlah mainan lainnya.
Padahal, petugas telah mengumpulkan mainan itu sebelumnya untuk diserahkan kepada Yayasan Santa. Organisasi ini setiap perayaan Natal akan memberikan hadiah berupa mainan kepada kelurga yang membutuhkan.
Namun, belakangan ini berbagai hadiah itu hilang satu demi satu hingga menimbulkan kecurigaan di kalangan petugas.
Setelah melakukan penyelidikan, akhirnya terungkap jika pencuri hadiah tersebut adalah Ben Franklin.
Banyak yang tak menyangka kalau Ben pelakunya, lantaran sejumlah hadiah disimpan di tempat yang cukup aman.
"Fasilitas penyimpanan mainan itu dikunci sehingga kami cukup mudah untuk mengetahui bahwa pelakunya adalah Ben," ujar Wakil kepala Kepolisian Franklin James Mil kepada Boston 25.
Baca Juga: AJI: Berulangnya Kekerasan kepada Jurnalis Karena Minim Penyelesaian Hukum
Mil mengatakan selama ini Ben dikenal sebagai anjing penghibur untuk anak-anak di sekolah.
"Dia seperti orang yang muncul ke pesta dan disukai semua orang. Jika Ben berjalan ke ruangan pesta, itu seperti seberkas cahaya matahari pagi," imbuh Mil.
Kini, setelah kasus pencurian terungkap, Ben dilarang keluar dari ruang koleksi. Sementara itu, mainan-mainan yang menjadi jarahan Ben telah diganti karena terlanjur terkena air liurnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
'Mereka Ada Sebelum Negara Ini Ada,' Pembelaan Antropolg untuk 11 Warga Maba Sangaji di Persidangan
-
Terungkap! 'Orang Baik' yang Selamatkan PPP dari Perpecahan: Ini Peran Pentingnya
-
Dana Transfer Dipangkas Rp 15 Triliun, APBD DKI 2026 Anjlok dan Gubernur Perintahkan Efisiensi Total
-
Kelurahan Kapuk Dipecah Jadi 3: Lurah Klaim Warga Menanti Sejak Lama, Semua RW dan RT Setuju
-
Antonius Kosasih Divonis 10 Tahun Bui di Kasus Korupsi PT Taspen, Hukuman Uang Pengganti Fantastis!
-
Kapuk Over Populasi, Lurah Sebut Petugas Sampai Kerja di Akhir Pekan Urus Kependudukan
-
Ada dari Bekasi dan Semarang, Tim DVI Identifikasi 7 Jasad Korban Ponpes Al Khoziny, Ini Daftarnya
-
Jokowi Absen di HUT TNI karena Tak Boleh Kena Panas, Kondisi Kesehatannya Jadi Gunjingan
-
Geger Sidang Ijazah Gibran: Tuntutan Rp125 T Bisa Dihapus, Syarat Minta Maaf dan Mundur dari Wapres
-
PHRI: Okupansi Hotel Merosot, Terhentinya Proyek IKN Buat Kaltim Paling Terdampak