Suara.com - Kisah heroik petugas Pintu Air Manggarai ternyata tidak hanya dimiliki oleh Ika Agustin Ningrum yang belakangan videonya viral seusai diunggah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melalui akun media sosial miliknya.
Dalam unggahan video di akun media sosial milik Anies, Ika tampak berjalan menerjang banjir menuju ke tempat kerjanya dan tetap menjalani profesinya meski diketahui kediamannya juga terdampak banjir.
Kisah serupa juga dimiliki oleh Jamal (33), seorang petugas penjaga Pintu Air Manggarai lainnya. Jamal bahkan rela tidak pulang ke rumahnya di Bekasi sejak akhir Desember lalu sampai hari ini.
Padahal, kata Jamal, rumahnya di bilangan Bekasi Timur juga kena imbas banjir setinggi 1 meter pada 1 Januari kemarin. Akibatnya, istri beserta satu anaknya yang masib duduk di bangku taman kanak-kanak harus mengungsi.
Namun bukan Jamal namanya jika hanya memikirkan persoalan keluarga dan menelantarkan pekerjaannya yang berkaitan dengan kepentingan masyarakat luas khususnya di Jakarta.
Bagi Jamal, tanggung jawab untuk melayani masyarakat harus ia dahulukan, walau tetap mencoba mengimbangi untuk selalu ada bagi keluarga.
"Iya sudah tanggung jawab. Karena kalau misalnya di rumah untuk kepentingan pribadi, kalau tanggung jawab di sini untuk kepentingan umum, berbeda. Jadi untuk skala yang lebih luas," kata Jamal saat ditemui di Pintu Air Manggarai, Jumat (3/1/2020).
Meski jauh dari keluarga dan sudah tidak pulang empat hari lamanya lantaran harus memantau pegerakan air, Jamal bersyukur kondisi istri dan anaknya selamat saat banjir melanda rumahnya di Bekasi.
Ia berujar bahwa istri dan anaknya juga sering menanyakan kabar dirinya.
Baca Juga: Terjun Langsung, 5 Potret Nikita Mirzani Bantu Korban Banjir
Jamal sendiri sudah sejak 2016 bertugas menjaga di Pintu Air Manggarai. Sehingga meninggalkan keluarga dan harus bekerja 24 jam selama berhari-hari bukan menjadi hal baru baginya.
Menurutnya, selain ia, masih ada sejumlah petugas yang juga harus rela tetap bejerja meski menjadi korban banjir.
Jamal menuturkan doa dan dukungan dari keluarga serta masyrakat menjadi penyemangat bagi para petugas. Tak terkecuali dukungan dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, yang ia nilai cukup memperhatikan kondisi anak buahnya di lapangan.
"Ya tentunya pasti apresiasi petugas-petugas yang di lapangan samapai ya kemarin dia pantau ke sini juga dan semua titik yang tergenang didatangi, dilihat langsung kondisi anak buahnya, ya pasti diapresiasi," kata Jamal.
"Pastinya (dipesankan) di sini, satu jaga kesehatan karena lagi bertugas tanggung jawabnya harus lebih hati-hati dalam menjalankan tugas jangan sampai informasi ini terlewat istilahnya miskomunikasi di sini kan untuk pelayanan masyarakat," imbuhnya.
Jamal pun berharap agar banjir yang masih menggenangi beberapa titik wilayah di Jadetabek dapat berangsung-angsur surut agar warga dapt beraktivitas kembali dengan lancar. Ia sendiri belum benar-benar merencanakan untuk pulang ke Bekasi sebelum ketinggian air di Pintu Air Manggarai benar-benar normal.
Berita Terkait
-
Asal Tak Banjir, Basuki Ogah Terjebak Istilah Kebijakan Ahok dan Anies
-
Hujan Diprediksi sampai Februari, Menteri PUPR Jamin Istana Tak Kebanjiran
-
Banjir Jabodetabek Telan 43 Nyawa Warga, Wapres Maruf: Mohon Bersabar
-
Banjir, Ratusan Warga Jakarta Masih Betah Mengungsi di Halte TransJakarta
-
Soal Bencana, Anies: Jakarta Sebenarnya Kota Diganti Nama Jadi Provinsi
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Sopir Angkot Cegat Mikrotrans JAK41 di Velodrome, Dishub DKI Janji Evaluasi Rute
-
Ratusan Warga Prasejahtera di Banten Sambut Bahagia Sambungan Listrik Gratis dari PLN
-
Hasto PDIP: Ibu Megawati Lebih Pilih Bendungan dan Pupuk Daripada Kereta Cepat Whoosh
-
Putri Zulkifli Hasan Sambut Putusan MK: Saatnya Suara Perempuan Lebih Kuat di Pimpinan DPR
-
Projo Tetapkan 5 Resolusi, Siap Kawal Prabowo hingga 2029 dan Dukung Indonesia Emas 2045
-
Budi Arie Bawa Gerbong Projo ke Gerindra? Sinyal Kuat Usai Lepas Logo Jokowi
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo
-
Dua Tahun Lalu Sakit Berat, Kini Adies Kadir Didoakan Kembali di Majelis Habib Usman Bin Yahya
-
Makna Arahan Mendagri Tito Karnavian Soal Dukungan Pemda Terhadap PSN
-
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Wafat, Akhir Perjalanan Sang Pemersatu Takhta Mataram