Suara.com - Sebanyak 61 gardu PLN masih mati atau belum berfungsi karena terendam banjir Jakarta. Banjir yang terjadi di Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jadetabek) kemarin (25/2/2020) menyebabkan sejumlah gardu listrik dipadamkan.
Hanya saja sebanyak 1.096 gardu listrik telah kembali normal. Sebanyak 1.157 gardu distribusi listrik terdampak banjir, 1.096 gardu di antaranya telah kembali normal di kawasan wilayah kerja PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya.
"Sebanyak 326 gardu listrik tidak dioperasikan untuk menyalurkan energi listrik ke pelanggan sementara waktu, hal ini dilakukan demi keselamatan bersama," kata Manager Komunikasi PLN UID Jakarta Raya, Dita Artsana.
Hujan yang mengguyur Jakarta dan sejak Senin (24/2/2020) malam mengakibatkan beberapa jalan tergenang dan banjir.
Demi menjaga keselamatan warga yang sedang mengalami banjir, petugas PLN mulai memutus aliran listriknya ke lokasi-lokasi yang terendam banjir demi keselamatan masyarakat.
Kepada masyarakat yang sedang terdampak banjir, pihaknya mengimbau untuk dapat mematikan listrik dari Miniature Circuit Breaker (MCB).
Selain itu warga juga diarahkan untuk mencabut seluruh peralatan listrik yang masih tersambung dengan stop kontak, menaikkan alat elektronik ke tempat yang lebih aman serta dapat menghubungi Pusat Informasi 123 atau kantor PLN terdekat untuk memadamkan daerah terdampak banjir. (Antara)
Berita Terkait
-
BPPT Gagal Cegah Hujan Besar di Jakarta Malam Ini
-
BPBD: 5 Persen RW di Jakarta Masih Banjir Hari Ini, Bidara Cina 1,5 Meter
-
Taufiqurrahman: Banjir Bukan Hanya Tanggungan Anies Baswedan, Tapi...
-
2 Bulan 5 Kali Kebanjiran, Warga Cipinang Minta Anies Ikuti Ahok
-
LIVE STREAMING: Situasi Terkini Pasca Banjir di Bidara Cina Jakarta Timur
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Gelar RDPU di Masa Reses, Komisi III Serap Masukan Pakar Terkait Reformasi Polri hingga Kejaksaan
-
1.659 Personel Gabungan Dikerahkan Kawal Aksi Buruh di Monas, Kapolres: Tidak Ada Bawa Senpi!
-
Buruh Demo di Istana Tuntut Kenaikan UMP, Pramono Anung Beri Satu Pesan Penting untuk Massa Aksi
-
Trauma Mengintai Korban Bencana Sumatra, Menkes Kerahkan Psikolog Klinis
-
Ribuan Buruh Geruduk Istana, Tuntut Revisi UMP DKI dan UMSK Jawa Barat
-
Prabowo Tolak Lihat Daftar Perusahaan Pelanggar: 'Takut Ada Teman Saya di Situ'
-
Kalender Akademik Januari-Juni 2026 untuk SD, SMP/MTs dan SMA/SMK/MA
-
Solusi Login MyASN Digital Bermasalah Usai Ganti Hp
-
Jakarta Diguyur Hujan Ringan Hari Ini, Waspada Kelembapan Udara Meningkat
-
Pemerintah Siapkan Penghapusan Utang untuk UMKM Korban Bencana, Cek Syaratnya!