Suara.com - Musa Nordin, seorang dokter di Malaysia mengklaim kasus virus corona di Indonesia sebagai bom waktu bagi negaranya. Nordin mengkhawatirkan penyebaran kasus itu.
Sementara itu, kelompok mahasiswa yang mengatasnamakan diri sebagai Aliansi BEM Jakarta Bersuara menuai kritik dari publik. Pasalnya kelompok tersebut memrotes kebijakan Anies Baswedan dalam menangani kasus corona.
Berikut 7 berita populer yang dihimpun Suara.com, Senin (6/4/2020).
1. Dokter Malaysia: Kasus Corona di Indonesia adalah Bom Waktu untuk Malaysia
Seorang dokter Malaysia Musa Nordin menyebut bahwa kasus covid-19 di Indonesia adalah sebuah bom waktu yang bisa berpengaruh pada penyebaran virus corona di Malaysia.
"Saya risau ni Indonesia, Indonesia is a kind bomb. We just do't know again," kata Nordin dalam sebuah wawancara dengan Astro Awani, sebuah saluran televisi Malaysia yang diunggah melalui akun YouTube pada Minggu (5/4/2020).
2. Jajal Supercar Nissan GT-R R35, Wajagung Arminsyah Tewas di Hari Jadi Pernikahan
Wakil Jaksa Agung Arminsyah tewas dalam kecelakaan maut di hari jadi pernikahannya. Arminsyah tewas bersama Supercar Nissan GT-R R35 milik temannya.
Baca Juga: Kepala BNPB Ungkap Rahasia Menteri Basuki Tak Tertular Corona dari Menhub
Kronologis kecelakaan maut Arminsyah bermula saat Arminsyah ingin menjajal Supercar Nissan GT-R R35 itu. Namun kecelakaan maut tak terhindarkan.
3. Muncul Bakso Virus Corona di Surabaya, Cara Bertahan Digempur COVID-19
Bakso virus corona muncul di Surabaya, Jawa Timur. Panganan ini sebagai inovasi di tengah merebaknya virus corona COVID-19 di Indonesia. Agar laku, tukang bakso ini berinovasi manfaatkan geger virus corona.
Dibanderol dengan harga Rp 25 ribu, bakso virus corona dapat dijumpai di Jalan Raya Gunungsari nomor 53, Surabaya.
4. Riza Patria Siap Mundur dari Anggota DPR Jika Ditunjuk Jadi Cawagub DKI
Ketua DPP Partai Gerindra Ahmad Riza Patria siap mundur dari anggota DPR RI jika resmi ditunjuk sebagai calon wakil gubernur Jakarta. Nama Riza Patria belakangan disebut kandidat terkuat Cawagub dari partai yang diketuai Prabowo Subianto.
Riza saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi V DPR RI dari fraksi partai Gerindra.
5. Aliansi BEM Jakarta Protes Hotel untuk Tenaga Medis, Dikritik Politikus
Kelompok mahasiswa yang mengatasnamakan diri sebagai Aliansi BEM Jakarta Bersuara mendadak menuai sorotan, seusai mengkritik upaya penanggulangan pandemi virus corona di DKI Jakarta.
Dari keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Aliansi BEM Jakarta Bersuara menyoroti kebijakan lockdown yang semula santer disebut ingin diterapkan di DKI Jakarta, sebagai episentrum virus corona.
6. Terseok-seok Janda Penjual Emas Pasar Kapasan Surabaya karena Corona
Halimah, janda 60 tahun, ini bingung mencari makan di tengah wabah virus corona. Tempat dia mencari nafkah dengan menjual emas eceran di Pasar Kapasan Surabaya tutup selama 14 hari ke depan.
Ditemui di selasar Pasar Kapasan, Senin (6/4/2020) siang, Halimah hanya duduk dan melihat para pekerja pasar mengangkuti barang dagangan. Selama 14 hari ke depan, Halimah hampir pasti tidak ada pemasukan uang.
7. Viral Video Badut Berdiri di Tengah Mal yang Sepi, Publik: Sakit Lihatnya
Aksi seorang badut bertahan di tengah mal yang sepi pengunjung karena pandemi virus corona mendadak viral di media sosial. Warganet iba saat melihatnya.
Aksi badut mulanya dibagikan oleh pemilik akun Twitter @DanielCharlesW, Rabu (1/4/2020). Namun hingga kekinian masih menjadi perbincangan di kalangan warganet.
Berita Terkait
-
Teror Corona, Bos BI Cerita Banyak Dana Asing Kabur dari Indonesia
-
Satu Keluarga di Sawah Besar Kena Corona, Ini yang Dilakukan Warga Sekitar
-
Surat Edaran Kemenag: Tidak Perlu Buka Puasa Bersama dan Sahur on the Road
-
Mudik Berisiko Tularkan Corona, Yurianto: Kuatkan Diri Agar Tak Bepergian
-
Imbas Corona, PNS Terancam Tak Dapat THR dan Gaji Ke-13 Lebaran Tahun Ini
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Menuju JFSS 2026, Pemerintah dan Kadin Sepakat Ketahanan Pangan Jadi Prioritas Nasional
-
Aceh Tamiang Dapat 18 Rumah Rehabilitasi, Warga Bisa Tinggal Tenang
-
Usai di Komdigi, Massa Demo Datangi Polda Metro Jaya Minta Usut Kasus Mens Rea
-
Profil Gubernur Papua Tengah Meki Fritz Nawipa: dari Pilot ke Pemimpin Provinsi Baru
-
Catatan Kritis Gerakan Nurani Bangsa: Demokrasi Terancam, Negara Abai Lingkungan
-
Satgas Pemulihan Bencana Sumatra Gelar Rapat Perdana, Siapkan Rencana Aksi
-
Roy Suryo Kirim Pesan Menohok ke Eggi Sudjana, Pejuang atau Sudah Pecundang?
-
Saksi Ungkap Rekam Rapat Chromebook Diam-diam Karena Curiga Diarahkan ke Satu Merek
-
Banjir Jakarta Mulai Surut, BPBD Sebut Sisa Genangan di 3 RT
-
Petinggi PBNU Bantah Terima Aliran Dana Korupsi Haji Usai Diperiksa KPK