Suara.com - Ini kisah menarik. Kisah tentang pengalaman hidup mantan pejudi yang kini sudah hijrah.
Mantan supervisoer perusahaan itu mengaku dulu pernah ingin mengakhiri hidup karena banyak utang dan ditinggal istri dan anak.
Melalui sebuah video di akun jejaring media sosial TikTok @papaexel, ia menceritakan kisah pahit hidup akibat gemar berjudi. Dalam video itu, ia menulis penggalan-penggalan kalimat tentang kesulitan hidup yang ia alami.
Dari yang tadinya memiliki jabatan lumayan bagus di perusahaan dengan gaji yang cukup, kini ia di-PHK dan harus bertahan hidup dengan mencari rejeki sebagai penjual makanan Jasuke (jagung, susu, keju).
“Dulu saya SPV di salah satu perusahaan. Kerja dan gaji sudah sangat cukup bagi saya,” kata dia.
“Tapi semua itu hilang setelah saya hobi main judi online,” katanya, sambil memperlihatkan gerobak dagangan.
Akibat dari kebiasaan buruk itu, ia mengaku kehilangan keluarga tercintanya dan kini ia pun terlilit utang. Adanya sejumlah masalah yang menimpanya, membuat pria yang sempat berprofesi sebagai driver ojek online ini berpikiran untuk mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri.
“Karena judi saya kehilangan semuanya, termasuk keluarga kecil saya. Dan utang saya di mana-mana,” katanya.
“Sekarang saya berjuang. Karena judi saya sempat mau mengakhiri hidup karena depresi, sterss dan menyesal berat karena saya kehilangan semuanya, kasih sayang mereka saya sia-siakan,” dia menambahkan.
Baca Juga: Cara Bikin Video TikTok Pakai Android
Meski begitu, kini ia menjadi pribadi yang jauh lebih baik dengan meninggalkan kebiasaan berjudi. Dengan merendahkan diri di hadapan-Nya, pria ini telah bertobat dan meminta ampunan kepada Sang Pencipta. Ia percaya, ada hikmah dibalik segala masalah yang menimpa dirinya saat ini.
“Sekarang hanya bisa berdoa bersujud kepada Allah SWT, meminta ampunan, dan saya yakin ada hikmah di balik ini semua,” imbuhnya.
Terlebih, ia sangat merindukan kasih sayang dari keluarga kecilnya yang hingga saat ini tak bisa dihubungi olehnya.
“Dan semoga anak istri saya bisa menerima kehadiran saya kembali. Sudah 2 bulan lebih nggak ada komunikasi karena semua kontak di-blok. Tiap malam cuman bisa nangis kayak orang cengeng,” tuturnya.
Oleh sebab itu, atas kejadian dan pengalaman pahit yang menimpanya, ia menyarankan kepada siapa saja yang gemar berjudi agar lekas bertobat. Menurutnya, judi bisa menghancurkan kehidupan seseorang.
“Dan buat kalian yang hobi judi, saya saksi atau bukti, karena judi saya hancur, saya kehilangan semuanya. Jangan sia-siakan kasih sayang orang terdekat kalian,” kata dia dalam laporan Hops, media jaringan Suara.com.
Berita Terkait
-
LiveStream Content Diversification: Solusi Baru untuk TikTok Live Streaming yang Lebih Engaging
-
Terpopuler: 8 Promo Makanan Hari Ibu 2025, Arti Keku Keku Viral, hingga Lipstik Favorit Usia 40
-
Apa Arti Keku Keku, Kakou Kakou, Bizu Bizu yang Viral di TikTok? Cek Cara Pakainya
-
Hidupmu Bukan Konten: Melawan Standar Sukses Versi Media Sosial
-
10 Content Creator Terpopuler di TikTok 2025, Juaranya Bukan Fuji
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Masyarakat Apresiasi Gerak Cepat Bina Marga Pulihkan Jembatan Lawe Mengkudu 1
-
Komitmen Dukung Konektivitas, Bina Marga Telah Pulihkan 10 Titik Jembatan Terdampak di Aceh
-
Bicara Progres Penanganan Bencana, Ini Ultimatum Prabowo ke Pelanggar Hukum
-
Duduk Bareng Warga Batang Toru di Malam Tahun Baru, Prabowo Pesan 'Tidak Boleh Merusak Alam'
-
Kado Kemanusiaan dari Bundaran HI: Warga Jakarta Donasi Rp3,1 Miliar untuk Korban Bencana di Sumatra
-
Wali Kota Hasto Pasang Target Jam 2 Dini Hari Sampah Malam Tahun Baru di Kota Jogja Sudah Bersih
-
Bundaran HI Jadi Lautan Manusia, Pesta Kembang Api Tetap Hiasi Langit Penghujung Tahun Ibu Kota
-
Polisi Berkuda Polri Jaga Monas di Malam Tahun Baru, Warga Antusias hingga Antre Foto
-
Ogah Terjebak Macet, Wali Kota Jogja Pilih Naik Motor Pantau Keramaian Malam Tahun Baru
-
Malam Tahun Baru di Bundaran HI Dijaga Ketat, 10 K-9 Diterjunkan Amankan Keramaian