Suara.com - Tampil fashionable kekinian tak lagi hak istimewa untuk manusia, sebab binatang pun bisa seperti itu, terutama hewan peliharaan.
Misalnya kucing, kini bisa tampil fashionable. Sebab, tidak sedikit pecinta kucing yang iklhas membelikan koleksi baju berharga mahal ataupun unik untuk binatang peliharaan tercinta.
Desain baju kucing kini memang makin bermacam-macam. Selain pakaian ala manusia, ada pula sederet kostum cosplay agar kucing makin menggemaskan.
Belum lama ini, sebuah lapak online shop terlihat menjual baju muslim khusus kucing. Tak tanggung-tanggung, baju model ukhti tersebut memiliki aneka warna dan motif.
Dikutip dari cuitan @txtdarionlshop, pakaian tersebut dapat ditemukan dengan nama "baju kucing karakter ukhty". Harga per pakaian cukup Rp 85.000 saja.
Pada foto, si kucing tampak memakai baju model gamis lengkap dengan kerudung warna pink. Baju tersebut memiliki motif polkadot.
Kemudian, ada pula kerudung khusus kucing yang memiliki warna tosca dengan hiasan renda layaknya kerudung manusia.
Sejak dibagikan, foto baju kucing model ukhti tersebut menjadi viral. Tak cuma gagal paham, ada pula warganet yang tertarik membelikan baju tersebut untuk kucing mereka.
"Apakah kucingku tidak akan genit lagi kalau dipakein itu. Tapi dia cowok."
Baca Juga: Ngeri, Perempuan Ini Hidup Bersama Dua Kucing Buas di Apartementnya
"Kucing gue harus dipakein ini biar insyaf dan nggak hamil di luar nikah melulu," cuit salah satu komentar.
"Bisa-bisanya ada jilbab untuk kocheng."
"Maaf ukhti, rambutnya masih kelihatan di daerah wajah tolong tutupi," tambah yang lain.
"Slide terakhir dia tepar habis diruqyah."
"Pake jilbab tapi nggak pake baju," ujar netizen lain.
Cuitan itu sendiri sudah disukai lebih dari 2,7 ribu kali per 17 November 2020, serta ramai mendapat komentar netizen.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Jawaban Dasco Setelah Dengarkan Curhat Pilu Bupati Aceh Utara Ayahwa
-
Ciptakan Ruang Aman Pascabencana, 'Zona Anak' Hadir di Aceh Tamiang
-
Tinggi Air Pintu Pasar Ikan Turun, Genangan Rob di Depan JIS Ikut Surut
-
Luka Lama di Tahun Baru: Saat Pesta Rakyat Jakarta Berubah Jadi Arena Tawuran
-
KUHP dan KUHAP Baru Resmi Berlaku Hari Ini, DPR: Selamat Menikmati!
-
Ikrar Nusa Bakti Desak Prabowo Segera Reshuffle Kabinet
-
Roy Suryo Siapkan Gibran Black Paper, Soroti Riwayat Pendidikan hingga Legalitas Ijazah Wapres
-
KPK soal Kepala Daerah Dipilih DPRD: Tekan Biaya Politik, Cegah Korupsi
-
Tabrak Lari di Tambora Tewaskan Dua Orang, Mobil Pelaku Ringsek Ditabrak Kereta
-
Pesepeda Luka Kepala Ditabrak Mobil Listrik di Jalan Sudirman