Suara.com - Ketua Cyber Indonesia, Husin Alwi Shihab mengomentari gegernya ceramah Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab yang sampai mengeluarkan kata lonte.
Pria yang kerap disapa Habib Husin itu mengatakan, ceramah dengan membawa kata-kata lonte apabila dibiarkan bisa merusak marwah Habaib atau para keturunan Nabi Muhammad SAW.
Sepakat dengan Rabitha Alawiyah, Habib Husin berharap agar kasus Rizieq Shihab tersebut segera ditindakanjuti.
Pasalnya, ceramah seperti itu tidak sesuai dengan Sunnah Nabi Muhammad SAW.
Kendati begitu, Habib Husin tidak hanya menyudutkan Rizieq Shihab. Cuitannya juga berlaku bagi para Habaib apabila tersandung kasus serupa.
"Ane sepakat dengan Rabitha Alawiyah, dan berharap Rabitha Alawiyah menindak para habaib yang berceramah tidak sesuai dengan Sunnah Nabi Muhammad SAW," kata Habib Husin dikutip Suara.com dari jejaring Twitter miliknya, Rabu (18/11/2020).
"Marwah Habaib bisa rusak kalau terus dibiarkan," imbuh dia.
Sebelumnya, Rabithah Alawiyah menganggap isi ceramah Habib Rizieq tidak elok.
Rabithah Alawiyah memandang isi ceramah menyoal lonte tidak elok disampaikan dalam forum atau acara Maulid Nabi, terlebih hal itu diucapkan oleh Habib Rizieq yang memiliki banyak pengikut.
Baca Juga: Menag Kecam Doa Pendek Umur Habib Idrus: Nabi Tak Contohkan Doa Jelek!
"Memang, apa pun konteks dan background-nya, itu tidak elok disampaikan, apalagi oleh seseorang yang memiliki banyak pengikut, panutan, yang tentu memuat tanggung jawab lebih," ujar divisi humas Rabithah Alawiyah saat dihubungi, Selasa (17/11/2020).
Rabithah Alawiyah mengingatkan, sebaikanya Rizieq dapat menjaga tutur kata dan perilaku. Terutama dalam menyampaikan suatu hal berkaitan dengan keagamaan, di mana harus memperhatikan etika.
"Memang kalau berbicara soal nilai etika dan perilaku, berlaku pada siapa saja. Siapa pun dia harus sesuai berperilaku sesuai norma etika dan kepatutan yang berlaku di masyarakat, apalagi dalam konteks keagamaan," kata Rabithah Alawiyah.
Habib Rizieq Sebut Lonte
Habib Rizieq Shihab sebelumnya menyentil seorang perempuan di depan jamaahnya dalam acara Maulid Nabi Muhammad SAW, Sabtu (14/11/2020).
Penggalan video ceramah Habib Rizieq ini viral di media sosial beberapa hari terakhir. Netizen geger gara-gara Habib menyentil seorang perempuan yang diduga artis Nikita Mirzani.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Menkes Minta Percepatan Perbaikan Rumah Nakes Terdampak Bencana di Sumatra: Biar Bisa Kerja Normal
-
Tak Hanya PDIP, Komisi II DPR Klaim Bakal Tampung Usulan Golkar hingga Gerindra Soal Model Pilkada
-
Ketua Komisi II DPR: Kunjungan Presiden Prabowo ke IKN adalah Pesan 'No Point to Return'
-
Tangerang 'Lumpuh' Diterjang Banjir: 50 Ribu Jiwa Terdampak, Kosambi Paling Parah
-
Kasus Dugaan Penipuan Akademi Crypto Masuk Tahap Pemeriksaan, Korban Klaim Rugi Rp3 Miliar
-
PDIP Pilih Jadi 'Penyeimbang': Strategi Cerdas atau Sekadar Oposisi Abu-Abu?
-
Viral Video Tawuran di Rel Kereta Pekojan Disebut Pakai Senpi, Polisi: Video Lama!
-
Gaya Gibran Curi Perhatian, Makna Tas Noken yang Melingkar di Lehernya Saat Tiba di Papua
-
BPBD DKI Gelontorkan Bantuan Logistik Rp575 Juta bagi Ribuan Pengungsi Banjir di Jakarta Utara
-
Adu Jotos Pedagang Cilok di Kembangan, Korban Alami Luka Parah dan Dilarikan ke RSUD Cengkareng