Suara.com - Sejumlah pemimpin Eropa yang pernah bertemu dengan Emmanuel Macron dikabarkan panik dan langsung melakukan karantina mandiri.
Menyadur CNN Jumat (18/12) Presiden Prancis Emmanuel Macron positif Covid-19 setelah merasakan gejala umum seperti demam, kelelahan dan batuk.
Padahal beberapa hari terakhir Mcaron memiliki jadwal yang padat dan bertemu dengan beberapa petinggi Eropa.
Beberapa yang melakukan karantina mandiri adalah Perdana Menteri Portugis Antonio Costa, Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez, Presiden Dewan Eropa Charles Michel dan Sekretaris Jenderal OECD Angel Gurria.
Gelombang kepanikan juga terjadi di dalam negeri. Perdana Menteri Prancis, Jean Castex langsung menjalani karantina, meskipun hasilnya negatif pada Kamis pagi.
Presiden Majelis Nasional Prancis, Richard Ferrand melakukan hal yang sama selama tujuh hari.
Juru bicara Élysée mengatakan pemimpin berusia 42 tahun itu akan mengisolasi diri selama seminggu di kediaman presiden La Lanterne, Versailles.
Sementara itu, Ibu Negara Prancis Brigitte Macron tetap berada di Istana Élysée di Paris dan telah menjalani karantina secara protektif.
Juru bicara mengatakan ibu negara berusia 67 tahun itu tidak menunjukkan gejala virus corona.
Baca Juga: Mike Pompeo Dikarantina Setelah Kontak dengan Orang Positif Covid-19
"(Macron) diisolasi dan dapat terus bekerja," kata juru bicara. Ia meneruskan bahwa presiden mendapat pesan dukungan dari para pemimpin di seluruh dunia pada hari Kamis.
Macron menerima panggilan telepon dari Presiden AS Donald Trump, yang terkena virus corona awal tahun ini, pada jam 9 malam waktu setempat.
Beberapa jadwal perjalanan Emmanuel Macron sudah dibatalkan, termasuk rencana kunjungan ke Lebanon minggu depan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini