Suara.com - Sebuah unggahan memperlihatkan curhatan seorang warga yang mengaku merasa terganggu perbuatan dengan tingkah ibu RT di lingkungannya.
Curhatan tersebut dibagikan oleh akun Instagram @igtainmenttt, Minggu (11/7/2021).
Dalam unggahan tersebut, seorang warganet menceritakan pengalamannya.
Dirinya merasa terganggu dengan hobi tetangganya yang sering kali karaoke di rumah.
Menurutnya, hal tersebut mengganggu warga lantaran suara speaker yang terlalu keras.
Ia pun mengaku tidak bisa menegur karena apabila ditegur justru balik disangka iri hati.
Terlalu Berisik
Dalam curhatan tersebut, warganet itu tampak menceritakan tetangganya yang merupakan ibu RT di lingkungannya.
Ibu RT tersebut bernyanyi di rumah setiap hari. Menurutnya, suaranya tidak cukup bagus.
Baca Juga: Pura-Pura Hamil, Cara Wanita Ini Selundupkan Bagasi ke Pesawat Jadi Sorotan
"Aku punya tetangga, yang setiap hari hobbynya karaoke, suaranya nggak bagus pula, setiap hari bisa 2-3 kali nyanyinya, nggak pandang pagi, siang, sore sampai maghrib," curhatnya, dikutip Suara.com.
Lebih lanjut, Ibu RT tersebut menggunakan speaker yang dianggap warga terlalu keras.
"Speakernya pakai yang gede, kayak acara pengantin, rumahnya yang rumah panggung kayu nggak kedap suara, kan ganggu banget min," lanjutnya.
Dia mengaku tidak bisa mengeur ibu RT di lingkungannya.
Hal tersebut lantaran ibu RT justru mengira warga iri saat menegurnya.
"Tapi nggak bisa negur, soalnya mereka tipikal kalau ditegur, suka ngatain kita iri hati sama mereka, mana dia juga ibu RT lingkungan sini, bagusnya gimana ya biar ibunya sadar sudah ganggu semua tetangganya?" ujarnya.
Berita Terkait
-
Viral Tukang Tambal Ban Online Bikin Heboh Publik, Begini Kelanjutan Videonya
-
Pura-Pura Hamil, Cara Wanita Ini Selundupkan Bagasi ke Pesawat Jadi Sorotan
-
Viral Pasangan Lakukan Pemotretan Prewedding Bak Anak SD, Ini Kisah di Baliknya
-
Begini Realisasi Jika Tambal Ban Online Diterapkan saat PPKM Darurat, Bikin Ngakak!
-
Curhat Istri 6 Tahun Hidup Bareng Mertua, Sering Menangis sampai Berat Badan Turun
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
Terkini
-
Dissenting Opinion, Hakim Ketua Sebut Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Harusnya Divonis Lepas
-
Komisi III 'Spill' Revisi UU Polri yang Bakal Dibahas: Akan Atur Perpanjangan Batas Usia Pensiun
-
Jadi Pondasi Ekonomi Daerah, Pemprov Jateng Beri Perhatian Penuh pada UMKM
-
Buntut Demo Agustus Ricuh, 21 Aktivis Didakwa Hina Presiden dan Lawan Aparat
-
Demi Yakinkan Pensiunan, KPK Rela Pinjam Uang Tunai Rp300 Miliar untuk Dipamerkan
-
Drama Pohon Tumbang Usai, MRT Jakarta Kembali Normal Jelang Jam Pulang Kantor
-
Divonis 4,5 Tahun Penjara, Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi 'Mengadu' ke Prabowo: Mohon Perlindungan
-
Tidak Diumumkan Besok? Menaker Bocorkan Kenaikan Upah Minimum 2026 Tidak Satu Angka, Ini Alasannya
-
KPK Jelaskan Alasan Pamer Duit Rp300 Miliar yang Diserahkan ke PT Taspen
-
Dicekal ke Luar Negeri, Roy Suryo Cs Wajib Lapor Seminggu Sekali