Suara.com - Sebuah video yang menunjukkan ruang isolasi pasien Covid-19 tidak dijaga tenaga kesehatan (nakes) menjadi viral. Situasi tersebut terjadi di RSUD dr Darsono Pacitan.
Video itu direkam oleh seorang wanita yang diduga merupakan kerabat pasien Covid-19. Ia merekam suasana rumah sakit yang begitu kosong tidak ada perawat satupun.
Dalam video pertama yang berdurasi 2 menit 2 detik, wanita ini memperlihatkan ruang isolasi hingga lorong rumah sakit yang begitu sunyi. Ia menjelaskan situasi rumah sakit itu dengan suara gemetar.
"Sama sekali gak ada perawat padahal ini ruang isolasi. Bisa loss gak masuk semuanya," kata wanita ini seperti dilihat oleh Suara.com, Sabtu (24/7/2021).
"Tuh ini ruang perawat gak ada satupun orang. Sampai ke belakang semuanya tak cari gak ada," lanjutnya.
Wanita ini membeberkan ia menjaga ayahnya yang sedang kritis karena terkena virus corona. Namun, ia merasa kesulitan karena seolah benar-benar merawat ayahnya sepenuhnya.
Bagaimana tidak, wanita ini mengungkap ia harus mengganti oksigen ayahnya sendiri karena tidak ada nakes. Tak sampai disitu, infus sang ayah juga tidak diganti dan dibiarkan selama berjam-jam lamanya.
"Gak ada perawat satupun. Padahal kondisi ayah saya kritis. Oksigen suruh ganti sendiri, infus dibiarkan berjam-jam. Tuh gak ada satupun perawat," bebernya.
Wanita ini pun menumpahkan rasa frustasinya. Ia mengaku bingung harus komplain dengan siapa menegani pelayanan di rumah sakit itu.
Baca Juga: Kasus Covid-19 Meningkat, Vietnam Lockdown Ibu Kota Hanoi 15 Hari
"Terus mau komplain ke siapa?," tanyanya dengan frustasi.
Sementara di video kedua menunjukkan seorang pasien pria yang sedang tidur telentang di ranjang rumah sakit. Pria itu nampak telah dipasang tabung oksigen.
Disekelilingnya, ada tiga orang anggota keluarganya yang sedang mengganti tabung oksigen. Mereka tidak punya pilihan selain melakukannya sendiri karena tidak ada perawat yang membantu.
Video itu sendiri telah tersebar luas di media sosial. Adapun ruangan isolasi itu disebutkan bernama Ruang Soka C.
Berita Terkait
-
Kasus Covid-19 Meningkat, Vietnam Lockdown Ibu Kota Hanoi 15 Hari
-
Simalakama PPKM Darurat, Antara Bendera Putih dan Bendera Kuning
-
Sabtu 24 Juli: Kasus Positif Corona Tambah 45.416 Orang, 1.415 Jiwa Meninggal
-
Blibli dan Mitra Donasi Tabung Oksigen Untuk Fasilitas Kesehatan
-
Viral Pria Minta Maaf Tantang TNI, Wajah Babak Belur Disorot: Mirip Doraemon
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Sopir Angkot Cegat Mikrotrans JAK41 di Velodrome, Dishub DKI Janji Evaluasi Rute
-
Ratusan Warga Prasejahtera di Banten Sambut Bahagia Sambungan Listrik Gratis dari PLN
-
Hasto PDIP: Ibu Megawati Lebih Pilih Bendungan dan Pupuk Daripada Kereta Cepat Whoosh
-
Putri Zulkifli Hasan Sambut Putusan MK: Saatnya Suara Perempuan Lebih Kuat di Pimpinan DPR
-
Projo Tetapkan 5 Resolusi, Siap Kawal Prabowo hingga 2029 dan Dukung Indonesia Emas 2045
-
Budi Arie Bawa Gerbong Projo ke Gerindra? Sinyal Kuat Usai Lepas Logo Jokowi
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo
-
Dua Tahun Lalu Sakit Berat, Kini Adies Kadir Didoakan Kembali di Majelis Habib Usman Bin Yahya
-
Makna Arahan Mendagri Tito Karnavian Soal Dukungan Pemda Terhadap PSN
-
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Wafat, Akhir Perjalanan Sang Pemersatu Takhta Mataram