Suara.com - Kisah sedih seorang istri yang memergoki suaminya berselingkuh saat sedang bekerja menjadi perbincangan. Pengalaman menyakitkan ini dialami oleh wanita asal China.
Dikutip dari eva.vn, wanita asal China yang tidak disebutkan namanya itu memergoki suaminya yang tengah berselingkuh saat dirinya tengah bekerja mencari nafkah.
Insiden tersebut terjadi di kota Huihou, provinsi Guangdong, China.
Saat itu, sang istri yang merupakan kurir pengirim barang tengah bekerja dan hendak mengirimkan barang pada malam hari.
Sang istri yang memakai seragam kurir pengirim barang itu tanpa disengaja melihat suaminya yang berada di dalam mobil.
Awalnya, sang istri yang mengendarai sepeda motor dan mengenakan helm kuning itu berniat menyapa suaminya.
Namun, sesaat setelahnya dia menyadari bahwa ada seorang wanita duduk di sebelah suaminya. Istri tersebut kemudian memergoki sang suami yang tengah berselingkuh.
Sang suami dan wanita selingkuhannya terlihat bermesra-mesraan sehingga membuat sang istri semakin kesal dan sangat marah.
Merasa telah diselingkuhi, sang wanita kemudian menghadang mobil yang dikendarai oleh sang suami dan selingkuhannya itu dengan sepeda motornya.
Baca Juga: Simpan Sabu di Kotak Bedak, Begini Nasib Polisi Bripka MN dan Istri Siri usai Tertangkap
Sang istri tampak memegang botol kaca dan berteriak menghampiri mobil tersebut. Ia meminta sang suami dan selingkuhannya untuk turun.
Namun, suami dan selingkuhannya itu menolak untuk turun dan bersikap seolah-olah tidak terjadi apa-apa.
Kejadian tersebut sontak saja menyita perhatian orang-orang yang sedang berada di sana. Hal tersebut kemudian menyebabkan kemacetan arus lalu lintas di jalan.
Menurut keterangan dari beberapa orang yang berada di sana saat kejadian, kala itu sang istri sedang bekerja mengantarkan makanan. Tiba-tiba saja dalam perjalanan, dirinya bertemu dengan sang suami yang ternyata sedang asik berselingkuh.
Mendapati suaminya berselingkuh, raut wajah sedih sekaligus kesal pun tampak di wajah sang istri yang usianya diperkirakan masih 20 tahunan itu.
Sayangnya, tidak jelas bagaimana kejadian tersebut berakhir. Namun, hal tersebut telah menyita perhatian dari banyak warganet di China.
Berita Terkait
-
Simpan Sabu di Kotak Bedak, Begini Nasib Polisi Bripka MN dan Istri Siri usai Tertangkap
-
Pelihara 9 Ekor Kucing, Wanita Ini Langsung Diajak Nikah Teman Medsosnya
-
Mantan Gitaris Dewa Mualaf, Kaget jadi Pendakwah Dapat Honor Rp 60 Juta
-
Gegara Koleksi Antik nan Nyeleneh di Garasi, Pria Tua Ini Didenda 4 Miliar, Kok Bisa?
-
Viral Pria Vaksin Covid-19 Dilayani Mantan Pacar, Endingnya Malah Bikin Nyesek
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
-
Saham BBRI Dekati Level 4.000 Usai Rilis Laba Bersih Rp41,23 Triliun
-
Harga Emas Turun Tiga Hari Beruntun: Emas Jadi Cuma 2,3 Jutaan di Pegadaian
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
Terkini
-
Skandal Konser TWICE di Jakarta: Bos Promotor Mecimapro Ditahan! Investor Merasa Tertipu?
-
Ironi Kematian Prada Lucky: Disiksa, Anus Diolesi Cabai, Dipaksa Ngaku LGBT di Ruang Intel
-
'Ku Ledakkan Kau!' Detik-Detik Mencekam Pria Diduga ODGJ Ditembak Mati Polisi di OKU
-
KPK Usut Korupsi, Penumpang Whoosh Justru Melonjak! Apa yang Terjadi?
-
Legislator PKB Dukung PPPK Jadi PNS, Ini Alasan Kesejahteraan dan Karier di Baliknya
-
KPK dan BPK Akan Sidak SPBU di Jawa! Ada Apa dengan Mesin EDC Pertamina?
-
Guru Madrasah Demo di Jakarta, Teriak Minta Jadi PNS, Bisakah PPPK Diangkat Jadi ASN?
-
Minta Diangkat Jadi ASN, Guru Madrasah Kepung Monas: Kalau Presiden Berkenan Selesai Semua Urusan
-
Viral Sarung Motif Kristen Pertama di Dunia, Ini Sosok di Baliknya
-
Di Tengah Konsolidasi, Said Iqbal Ingatkan Pemerintah Tidak Menguji Nyali Kaum Buruh!