Suara.com - Jenderal AS yang mengawasi evakuasi dari Afghanistan mengatakan Amerika Serikat akan “mengejar” para pelaku serangan di bandara Kabul jika mereka dapat ditemukan.
Melansir laman VOA Indonesia, Jenderal Kenneth ‘Frank’ McKenzie mengatakan serangan pada Kamis (26/8) itu diyakini telah dilakukan oleh pejuang yang terkait dengan afiliasi kelompok ISIS di Afghanistan.
Dia mengatakan serangan, yang menewaskan 12 tentara AS itu tidak akan menghentikan Amerika Serikat untuk melanjutkan evakuasi warga Amerika dan warga Afghanistan yang ingin meninggalkan negara mereka. Jenderal McKenzie memperingatkan masih ada ancaman keamanan “sangat aktif” di bandara di ibu kota Afghanistan itu.
“Kami memperkirakan serangan ini akan berlanjut,” katanya, seraya menambahkan bahwa komandan Taliban telah diminta untuk mengambil langkah-langkah keamanan tambahan untuk mencegah pemboman bunuh diri lainnya di perimeter bandara. Dia mengatakan tidak melihat indikasi bahwa Taliban membiarkan terjadinya serangan tersebut.
Evakuasi Tetap Berlanjut
Secara terpisah Menteri Pertahanan LLoyd Austin mengisyaratkan evakuasi akan dilanjutkan dan menyatakan “belasungkawa terdalamnya kepada orang-orang terkasih dan rekan-rekan satu tim dari semua yang tewas dan terluka di Kabul hari ini.”
“Teroris merenggut nyawa mereka persis pada saat para tantara itu berusaha menyelamatkan nyawa orang lain. Kami berduka atas kematian mereka. Kami akan mengobati luka-luka mereka, dan kami akan mendukung keluarga-keluarga mereka dalam keadaan yang pasti merupakan kesedihan yang menghancurkan ini. Tapi kami tidak akan terbujuk untuk meninggalkan tugas yang ada.”
“Melakukan sesuatu yang lebih sedikit – terutama sekarang – akan mencemarkan tujuan dan pengorbanan yang telah diberikan oleh para pria dan wanita ini kepada negara kita dan kepada rakyat Afghanistan,” kata pernyataan itu juga. (Sumber: VOA Indonesia)
Baca Juga: Puluhan Anggota Taliban Tewas Jadi Korban Ledakan di Luar Bandara Kabul
Berita Terkait
-
Puluhan Anggota Taliban Tewas Jadi Korban Ledakan di Luar Bandara Kabul
-
Serangan Bom di Bandara Kabul Afghanistan Bikin Joe Biden Murka: Kami akan Memburumu!
-
Seranga Bom di Bandara Kabul, Joe Biden Cemas Sampai Rapat 2 Jam: Kami Marah..!
-
Ledakan di Bandara Kabul Membuat Harga Emas Dunia Terkerek Naik
-
Inggris Evakuasi 13.000 Orang dari Afghanistan
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Pendaftaran Beasiswa LPDP 2026 Kapan? Prediksi Jadwal dan Persyaratan
-
Rem Blong di Tanjakan Flyover Ciputat, Truk Tronton Tabrak Truk hingga Melintang
-
BGN Optimistis Target 82,9 Juta Penerima MBG Tercapai 2026, Guru dan Santri Masuk Tambahan
-
Bukan Digeledah! Kejagung Ungkap Alasan Sebenarnya Sambangi Kantor Kemenhut
-
Gelar RDPU di Masa Reses, Komisi III Serap Masukan Pakar Terkait Reformasi Polri hingga Kejaksaan
-
1.659 Personel Gabungan Dikerahkan Kawal Aksi Buruh di Monas, Kapolres: Tidak Ada Bawa Senpi!
-
Buruh Demo di Istana Tuntut Kenaikan UMP, Pramono Anung Beri Satu Pesan Penting untuk Massa Aksi
-
Trauma Mengintai Korban Bencana Sumatra, Menkes Kerahkan Psikolog Klinis
-
Ribuan Buruh Geruduk Istana, Tuntut Revisi UMP DKI dan UMSK Jawa Barat
-
Prabowo Tolak Lihat Daftar Perusahaan Pelanggar: 'Takut Ada Teman Saya di Situ'