Suara.com - Cerita seorang driver ojol (ojek online) yang akhirnya bisa mencicipi sushi sedang viral di TikTok. Dia ditraktir oleh putrinya untuk menyantap sushi di sebuah restoran.
Driver ojol yang sedang menjadi buah bibir ini diketahui bernama Ary. Dia membagikan video miliknya lewat akun TikTok @babehojol sekitar hari Minggu (10/10/2021).
Ary memulai unggahannya dengan menunjukkan momen bersama sang putri sebelum berangkat ke restoran sushi. Dia senang karena diajak menikmati makanan ini oleh putrinya.
Pertama kali makan sushi setelah biasanya cuma antar pesanan
Ary yang biasanya hanya mengantar sushi sebagai pesanan pelanggan merasa bahagia bisa mencicipi makanan khas Jepang ini secara langsung.
Sesampainya di restoran, Ary sempat bingung dengan menu dan alat makan yang disediakan. Dia pun bertanya kepada sang putri soal apa pun yang disuguhkan kepadanya.
Dalam video berdurasi 1 menit itu, Ary terlihat menikmati beberapa jenis sushi. Dia sempat takjub karena akhirnya bisa tahu bahwa sushi rasanya sangat enak.
"Selama ini cuman ngaterin makanan orang, rasanya enak banget," ujar Ary setelah mencicipi sushi ditemani oleh sang putri.
Driver ojol dengan lebih dari 700 ribu followers TikTok itu mengakhiri videonya dengan memberikan ucapan terima kasih untuk putrinya.
Baca Juga: Viral di TikTok, Balita Tak Sengaja Siarkan Ibunya yang Sedang Mandi di Live IG
Komentar warganet
Postingan akun @babehojol berhasil viral dan setidaknya sudah ditonton sebanyak 7,7 juta kali sampai hari ini, Selasa (12/10/2021). Puluhan ribu komentar juga menghiasi postingan ini.
Banyak warganet yang merasa terenyuh menyaksikan momen pertama kali Ary mencicipi sushi. Mereka juga terharu dengan sikap putri driver ojol ini yang berhasil membahagiakan sang ayah.
"Kok aku nangis," celetuk seorang warganet.
"Kok nangis nontonnya," sambung yang lain.
"Aaaa terharu banget (emoji menangis)," tutur lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
BNI Bersihkan Masjid Darul Aman Pascabanjir di Agam
-
Kritik Tajam ke Prabowo Soal IKN: Politisi PDIP Minta Stop Pembangunan Baru, Fokus Ini!
-
Mahfud MD Sebut Jaksa Tidak Fair dalam Kasus Nadiem Makarim, Ini Alasannya
-
Ini 5 Fakta Kerusakan Hutan di Indonesia yang Jadi Sorotan Dunia
-
Komisi III DPR Perjuangkan Nasib Hakim Ad Hoc dengan Syarat Mutlak Jangan Mogok Sidang
-
KPK Ungkap Istilah Uang Hangus dalam Kasus Gratifikasi Eks Sekjen MPR
-
Sebut Pelaporan Pandji Salah Sasaran, Mahfud MD: Dia Menghibur, Bukan Menghasut!
-
Usut Kasus Haji, KPK Ngaku Sudah Tahu Inisiator Pembakaran Dokumen di Kantor Maktour
-
Sentil Pejabat Perlu Terbiasa Diroasting, Uceng: Kuping Negara Tak Boleh Tipis
-
Rakyat Rugi Besar! Ini Bahaya Pilkada jika Dikembalikan ke DPRD Menurut Netgrit