Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku bersyukur angka investasi tahun 2021 di luar Pulau Jawa semakin meningkat dibandingkan di Pulau Jawa. Hal ini dikatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat meresmikan Bandara Tebelian, Sintang, Kalimantan Barat, Rabu (8/12/2021).
"Kami (pemerintah Indonesia) patut bersyukur angka investasi tahun ini di luar Jawa semakin meningkat dan lebih tinggi dibandingkan di Jawa," ujar Jokowi.
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyebut peningkatan investasi di luar Jawa tak lepas dari upaya penyiapan infrastruktur yang merata di seluruh tanah air. Pasalnya kata Jokowi, pembangunan infrastruktur tak hanya berpusat di Pulau Jawa, tetapi Indonesia sentris.
"Peningkatan investasi di luar Jawa yang tidak lepas dari upaya kita dalam menyiapkan infrastruktur secara merata di seluruh penjuru tanah air dan kami membangun infrastruktur tidak hanya berpusat di Jawa, tetapi Indonesia sentris," kata dia.
Karena itu, Kepala Negara meyakini bahwa ekonomi di daerah bisa tumbuh dengan cepat, jika didukung oleh infrastruktur dan transportasi yang memadai. Sehingga kata dia produksi semakin meningkat dan distribusi semakin lancar.
"Karena ita percaya bahwa daerah-daerah di luar Jawa bisa tumbuh dengan cepat jika didukung oleh infrastruktur konektivitas dan transformasi yang transportasi yang memadai sehingga produksi akan meningkat, distribusi akan lancar menjangkau pasar yang semakin besar, semakin luas dan menekan waktu serta biaya, sehingga biaya logistik menjadi semakin efisien dan semakin kompetitif," katanya.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Bandara Tebelian, Sintang, Kalimantan Barat, Rabu (8/12/2021). Jokowi bersyukur Bandara Tebelian telah rampung dan siap dimanfaatkan.
"Alhamdulillah puji dan syukur kita panjatkan kepada Allah subhanahu wa ta'ala Bandara Tebelian telah selesai dibangun dan bisa dimanfaatkan," ujar Jokowi dalam peresmian yang disiarkan melalui Youtube Sekretariat Presiden, Rabu (8/12/2021).
Jokowi mengatakan Bandara Tebelian mampu melayani penumpang yakni 75.000 penumpang per tahun. Adapun pembangunan Bandara Tebelian menghabiskan anggaran dengan total Rp 518 miliar.
Baca Juga: Klaim Tidak Jawa-Sentris, Presiden Jokowi Klaim Investasi di Luar Jawa Lebih Besar
"Menghabiskan anggaran totalnya Rp 518 miliar," ucap dia.
Kata Jokowi keberadaan Bandara Tebelian sangat penting untuk melayani peningkatan kebutuhan transportasi udara bagi masyarakat dan melayani harus pergerakan orang yang semakin ramai.
Di era kompetisi antar negara yang semakin sengit, Jokowi mengingatkan semua pihak untuk bergerak dengan lebih cepat. Karena itu kata Jokowi kelancaran konektivitas merupakan kunci.
"Dan kita harus mampu membuat konektivitas antar provinsi, antar daerah antar kabupaten, semakin mudah dan lancar terjangkau oleh masyarakat sehingga sentra-sentra ekonomi yang baru akan tumbuh semakin banyak di berbagai daerah," tutur dia.
Dalam peresmian hadir pula Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono
Berita Terkait
-
Kenalan Laki-laki di Medsos, Perempuan Asal Kulon Progo Kena Tipu Ratusan Juta Rupiah
-
Rabu Pon Besok akan Ada Reshuffle Kabinet? PPP: Hanya Jokowi dan Allah yang Tahu
-
Soal Warga Kirim Jeruk-Ngadu Jalan Rusak ke Jokowi, Begini Kata Bupati Karo
-
Korban Erupsi Semeru Curhat ke Jokowi: Dari Orang Hilang, Rumah Hancur hingga Hewan Mati
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Daftar Perjalanan Kereta Api Batal Hari Ini, Cek Cara Refund Tiket 100 Persen
-
BGN Klaim Kejadian Gangguan Pencernaan MBG Turun Signifikan Seiring Penambahan SPPG
-
Anti-Tersesat! 6 Fakta Gelang RFID, Syarat Wajib Baru Mendaki Gunung Gede Pangrango
-
Kepala BGN: Anak Hasil Pernikahan Siri dan Putus Sekolah Wajib Dapat MBG
-
Terjaring OTT, Wali Kota Madiun Diduga Terima Suap Berkamuflase Dana CSR
-
Bukan Cuma Bupati Pati Sudewo, KPK Juga Tangkap Camat dan Kepala Desa
-
Kata Dasco soal Usulan Pilkada Via E-Voting: Semua Akan Dikaji, Terutama Keamanannya
-
Viral Menu Kering MBG Disebut Jatah 2 Hari, Kepala SPPG Bekasi: Itu Salah Paham
-
KPK Sita Uang Miliaran dalam OTT Bupati Pati Terkait Jual Beli Jabatan Perangkat Desa
-
Jejak Digital Berbisa! Adian PDIP Unggah Pesan Jokowi untuk Bupati Pati yang Kini Ditangkap KPK