Suara.com - Sudah tahu belum, kalau program vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun sudah dimulai? Pemerintah secara resmi telah melaksanakan kick off vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun pada Selasa, 14 Desember 2021.
Pelaksanaan kick-off tersebut dilaksanakan di 3 provinsi di antaranya adalah SDN 03 Cempaka Putih (DKI Jakarta) dengan sasaran 175 orang, SDN 01 Depok dengan jumlah sasaran 400 orang, dan SDN 03 Rawa Buntu, Kota Tangerang Selatan dengan sasaran 600 orang.
Berikut ini adalah informasi lengkap seputar syarat hingga daftar lokasi vaksinasi Covid-19 anak 6-11 tahun yang perlu diketahui.
Apa saja syarat yang harus dipenuhi?
Bagi anak usia 6-11 tahun yang ingin divaksin, salah satu syarat yang harus dipenuhi adalah dengan membawa Kartu Keluarga (KK) atau dokumen penting lainnya yang mencantumkan NIK (Nomor Induk Kependudukan) anak. Syarat vaksinasi Covid-19 untuk anak 6-11 tahun umumnya sama seperti kelompok usia 7-12 tahun. Selain harus dalam kondisi sehat, juga tidak boleh menerima imunisasi jenis lainnya dalam jeda sebulan ke belakang.
Jenis vaksin apa yang digunakan?
Jenis vaksin yang digunakan untuk program vaksinasi Covid-19 anak usia 6-11 tahun saat ini adalah Sinovac. Selain karena sudah mendapatkan Emergency Use Authorization (EUA) dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI, juga karena KIPI (Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi) atau efek samping dinilai relatif sangat ringan.
Di mana lokasi vaksinasi?
Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 pada anak usia 6-11 tahun bisa dilakukan di sejumlah lokasi, mulai dari sekolah, fasilitas kesehatan, satuan pendidikan lain, hingga Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA). Berikut ini adalah beberapa lokasi vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun yang tersebar di wilayah Jakarta Pusat, lengkap dengan jadwal, lokasi, syarat, dan cara daftar.
Baca Juga: Mulai Sasar Anak SD, Ini Jadwal Vaksinasi Surabaya Rabu 15 Desember 2021
Wilayah Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat
RPTRA Gondangdia
Jl. Probolinggo No.1, RT.1/RW.2, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10350.
Puskesmas Kelurahan Pegangsaan
Jl. Tambak No.28, RT.1/RW.6, Pegangsaan, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10320. Telp (021) 31934355
Puskesmas Kelurahan Kebon Sirih
Jl. H. Agus Salim No.1, RW.1, Kb. Sirih, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10340
Jadwal Vaksinasi Covid-19
Jadwal pelaksanaan vaksinasi Covid-19 setiap Senin-Jumat (kecuali libur nasional), pukul 07.30-12.00 WIB.
Berita Terkait
-
Mulai Sasar Anak SD, Ini Jadwal Vaksinasi Surabaya Rabu 15 Desember 2021
-
Hore! Pemkot Solo Lanjutkan Vaksinasi Covid-19 Anak 6-11 Tahun
-
BIN Sasar Vaksinasi COVID-19 Anak-anak Disabilitas di Palembang
-
Vaksinasi COVID-19 Anak Dimulai, Ini Pesan Dokter untuk Vaksinator
-
Vaksinasi Covid-19 Anak 6-11 Tahun Dimulai, Ini 5 Hal yang Harus Diketahui Orangtua
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
4 Personel Brimob Diamankan Usai Insiden Penembakan di Tambang Ilegal Bombana
-
Merangkak Pulang dari Semak Belukar: Kisah Nenek Saudah Korban Perlawanan terhadap Mafia Tambang?
-
Tunjangan Hakim Karir Tembus Rp110 Juta, Hakim Ad Hoc Ancam Mogok Sidang 12-21 Januari
-
Respons Istana soal Beredar Perpres Tugas TNI Atasi Terorisme
-
Aceh Masih 'Lumpuh', Status Tanggap Darurat Bencana Diperpanjang Hingga 22 Januari
-
Rekrutmen TNI AD 2026: Jadwal, Syarat Pendidikan, Batas Usia, dan Ketentuan Fisik
-
Jaksa Incar Aset Mewah Nadiem, Izin Sita Tanah-Bangunan di Dharmawangsa Diajukan ke Hakim
-
Anggota DPRD DKI Minta Bank Jakarta Benahi Keamanan Siber Sebelum IPO 2027
-
Pulang Nongkrong Ditangkap Polisi, Orang Tua Terdakwa Demo Berharap Bisa Idul Fitri Bersama Anak
-
Niat Kencan Berujung Petaka: AP Dituntut 1 Tahun Bui, Diduga Korban Salah Tangkap Demo Agustus