Suara.com - Gubernur Jakarta Anies Baswedan menyampaikan rasa syukur perayaan Natal 2021 dilakukan ketika pandemi Covid-19 mulai terkendali.
Dia mengucapkan selamat merayakan Natal kepada umat Kristiani.
Natal, kata Anies, harus menjadi momentum penting untuk memaknai kehadiran perdamaian.
"Kita semua bisa menggaungkan trilogi pembangunan agama yaitu semangat persaudaraan antar gereja, antar umat beragama dan juga antar semua unsur masyarakat dan pemerintah," kata Anies dalam akun media sosial.
Semua kalangan diajak berkolaborasi menjadikan Jakarta sebagai rumah yang mempersatukan.
"Bersama-sama menjadikan Jakarta sebagai simpang temu lintas umat beragama, sebagai rumah yang mempersatukan untuk semua. Bukan asal usul yang dipersatukan, tapi tujuan yang dipersatukan. Kita bersatu dalam tujuan yang sama yaitu meraih keadilan sosial, meraih kesejahteraan," tutur Anies.
Semangat persaudaraan akan menghasilkan persatuan dan kedamaian bagi semua, kata Anies.
"Izin kami mengingatkan kepada kita semua semangat persaudaraan, semangat untuk mendorong hadirnya rasa kesetaraan, rasa keadilan sehingga nantinya akan menghasilkan persatuan, kedamaian di antara kita semua," kata Anies.
Perayaan Natal 2021 diharapkan berlangsung dengan aman dan memberikan kesempatan untuk makin reflektif.
Baca Juga: Cara Membuat Serabi Kinca Gula Merah, Praktis Tanpa Harus Pakai Mixer dan Cetakan
Selain itu bisa menjadi babak baru untuk menyusun langkah tahun baru 2022 yang diikhtiarkan bersama menjadi tahun yang lebih baik, lebih teduh dan tahun yang lebih membahagiakan.
"Sekali lagi selamat merayakan hari Natal tahun 2021 dan sekaligus bersiap menyongsong untuk menjadi masyarakat yang lebih baik, masyarakat yang lebih maju, dan warganya yang lebih bahagia," katanya.
Berita Terkait
-
Mengintip Museum Papua yang Dikunjungi Anies Baswedan di Jerman, Punya Ratusan Artefak
-
Bicara soal Impeachment, Refly Harun: Pertanyaannya Siapa yang Akan Menggantikan Gibran?
-
Auto Salfok, Ucapan Selamat Anies ke Ultah Prabowo Bikin Netizen Geleng-geleng: Sentilan Berkelas!
-
Presiden Prabowo Ulang Tahun ke-74, Anies Baswedan: Semoga Allah Berikan Petunjuk...
-
Berapa Lama Anies Baswedan Menjabat Mendikbud? Kritik Sistem Pendidikan Indonesia Sudah Kuno
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Babak Baru PPHN: Ahmad Muzani Minta Waktu Presiden Prabowo, Nasib 'GBHN' Ditentukan di Istana
-
KPK Digugat Praperadilan! Ada Apa dengan Penghentian Kasus Korupsi Kuota Haji Pejabat Kemenag?
-
Tiga Hari ke Depan, Para Pemimpin Dunia Rumuskan Masa Depan Pariwisata di Riyadh
-
Terkuak! Siswa SMAN 72 Jakarta Siapkan 7 Peledak, Termasuk Bom Sumbu Berwadah Kaleng Coca-Cola
-
Drama 6 Jam KPK di Ponorogo: Tiga Koper Misterius Diangkut dari Ruang Kerja Bupati Sugiri Sancoko
-
Bukan Terorisme Jaringan, Bom SMAN 72 Ternyata Aksi 'Memetic Violence' Terinspirasi Dunia Maya
-
Revolusi Digital Korlantas: Urus SIM, STNK, BPKB Kini Full Online dan Transparan, Pungli Lenyap
-
Babak Baru Horor Nuklir Cikande: 40 Saksi Diperiksa, Jejak DNA Diburu di Lapak Barang Bekas
-
Dua Menko Ikut ke Sydney, Apa Saja Agenda Lawatan Prabowo di Australia?
-
Tak Hanya Game! Politisi PKB Desak Pemerintah Batasi Medsos Anak Usai Insiden Ledakan SMA 72 Jakarta