Suara.com - Sebuah online shop atau olshop yang menjual pahala telah menggegerkan warganet. Bagaimana tidak, olshop ini menawarkan pahala untuk masuk surga yang dijual dengan harga murah meriah.
Hal ini dibagikan oleh akun TikTok @muhammad_iqbal250. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 3 juta kali dan mendapatkan 146 ribu tanda suka.
"Edisi beli ongkir," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Selasa (11/1/2022).
Dalam video, terlihat tangkapan layar tampilan sebuah olshop di Shopee. Olshop ini menjual pahala untuk tiket masuk surga. Namun, olshop ini tidak menunjukkan bentuk pahala ataupun tiket masuk surga.
Olshop ini hanya memberikan gambar langit cerah yang terkena pancaran sinar Matahari. Dalam keterangannya, olshop ini menawarkan pahala untuk masuk ke surga seharga Rp 100.
"Pahala untuk tiket masuk surga. (Baca box deskripsi)," tulis olshop ini.
Seorang cewek pun berniat menjajal check out pahala tersebut. Ia kemudian menyalakan fitur screen recording atau perekam layar untuk merekam proses transaksi pahala tersebut.
Terlihat, olshop ini masih memiliki stok pahala untuk masuk surga sebanyak 9.999.995 buah. Cewek ini lantas membeli 10 pahala masuk surga, di mana harganya menjadi Rp 1.000.
Selanjutnya, cewek ini mengisikan alamatnya sampai mengecek ongkos pengiriman atau ongkir. Tak disangka, ongkirnya hampir 50 kali lipat lebih mahal dari pesanannya.
Baca Juga: Kembalikan Emas Yang Terjatuh di Jalan, Jukir di Pontianak Panen Pujian
Ongkir untuk mengirimkan pahala masuk surga ke alamat cewek itu mencapai Rp 48.000. Total, cewek ini harus mengeluarkan kocek sebesar Rp 49.000 untuk menebus 10 pahala masuk surga beserta ongkirnya.
Meski ongkir mahal, sang cewek rupanya tetap membeli pahala masuk surga tersebut. Ia menggunakan fitur pembayaran COD untuk pesanannya tersebut.
Langkah ini tentunya dinilai tepat. Pasalnya, bentuk pahala yang tidak jelas membuat pembayaran langsung via transfer justru lebih diragukan karena tidak tahu akan dikirim atau tidak.
Sedangkan melalui sistem COD, cewek ini akan membayar pesanan pahalanya saat dikirimkan oleh kurir ke alamatnya. Karena itu, sang cewek kini tinggal menantikan paket pahalanya datang.
Sontak, adanya pahala masuk surga yang dijual olshop itu langsung ramai dikomentari warganet. Mereka menuliskan beragam komentar kocak sampai penasaran dengan wujud pahala jika dipaketkan.
"Itu pahalanya dikresekin apa gimana?" tanya warganet.
Tag
Berita Terkait
-
Kembalikan Emas Yang Terjatuh di Jalan, Jukir di Pontianak Panen Pujian
-
Perusak Sesajen Gunung Semeru, Pesantren Merapi Merbabu Magelang: Bukan Relawan Kami
-
Pemkab Bogor Kepincut Lokasi Kuburan Bangkai Pesawat Jadi Tempat Wisata di Kemang
-
Viral Penampakan Pria Santai Mengambang di Tengah Laut, Warganet: Serasa Hidup Tanpa Beban
-
Cewek Nangis Kejer Makan Tulang Ayam, Kondisi Gigi Bikin Meringis 'To The Bone'
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Gedung Kedubes AS Diguncang Protes, Massa Buruh: Jangan Sampai Indonesia Jadi Sasaran Berikutnya
-
Peta Aceh Harus Digambar Ulang, Desa-Dusun di 7 Kabupaten Hilang Diterjang Bencana
-
Korupsi Mukena dan Sarung Bikin Negara Rugi Rp1,7 M, Pejabat-Anggota DPRD Diseret ke Meja Hijau
-
Ada Menteri Kena Tegur Prabowo di Retret Hambalang?
-
Geger Video Mesum Pasangan Misterius di Pos Polisi Tulungagung, Pelaku Diburu
-
Bupati Bekasi Ade Kuswara Ogah Bicara soal Dugaan Kasih Duit ke Kajari
-
Indonesia Dinominasikan Jadi Presiden Dewan HAM PBB, Apa Syarat Kriterianya?
-
Mendagri Dorong Percepatan Pendataan Rumah Rusak Pascabencana Sumatra
-
KPK 'Korek' Ketum Hiswana Migas di Pusaran Korupsi Digitalisasi SPBU Pertamina
-
Kejar Target Sebelum Ramadan, Satgas Galapana DPR RI Desak Sinkronisasi Data Huntara di Aceh