Suara.com - Unggahan seseorang melalui Facebook terkait keluhannya terhadap anggota sebuah organisasi masyarakat (ormas) telah menjadi viral di media sosial.
Keluhan seorang warganet mengenai anggota ormas itu juga diunggah oleh akun Twitter @424jt, Sabtu (15/1/2022).
Dalam cuitan akun Twitter tersebut, pemilik akun mengunggah tangkapan layar yang berisi keluhan seseorang mengenai anggota ormas. Anggota ormas tersebut diketahui telah datang ke acara hajatan.
"Tolong lah kepada kawan-kawan anggota pemuda pancasila, jangan datang ke acara hajatan kami.. bukannya tidak boleh," tulis seorang warganet dalam tangkapan layar seperti dikutip Suara.com, Minggu (16/1/2022).
Menurut warganet yang mengeluhkan hal tersebut, para anggota ormas datang untuk makan di hajatan meski tidak diundang.
"Cuma kan kalian kalo makan sangat rakus dan kalian juga gak kami undang tolong lah jangan mengganggu acara. Kalian tuh cuma sampah masyarakat yang tidak diakui," lanjutnya dalam keterangan unggahan.
Dalam unggahan, akun Twitter tersebut juga turut menyertakan foto yang memperlihatkan pria berseragam oranye khas ormas tersebut.
Pria yang diduga anggota ormas tersebut terlihat sedang mengambil makanan prasmanan yang disediakan dalam hajatan itu.
"Sekali lagi kepada seluruh anggota pemuda pancasila, jangan suka recokin orang hajatan yahh," lanjutnya.
Baca Juga: Viral Satpam Sedih Seragamnya Bakal Diganti: Belum Setahun Jadi Polisi-Polisian
Unggahan yang telah mendapat lebih dari 600 tanda suka itu berhasil menuai perhatian warganet.
Tidak sedikit warganet yang berdebat dan mengomentari sikap pria diduga anggota ormas itu.
"Coba kalo emang beneran paham Pancasila, tanya "kalo dilarang memanfaatkan kekuasaan dan merugikan orang lain untuk kepentingan pribadi tidak mencerminkan sila ke berapa?" Kalo bener kasih makan," tulis salah seorang warganet.
"Jadinya kek nyusahin gitu ga si, maaf ya pak kalo kesinggung tapi please lah berjalan sesuai visi misi kalian itu apa," ujar warganet yang berkomentar.
"Bukannya pelit, tapi udah diporsikan jumlah makanan ama tamunya. Kalau ditambah mereka bisa-bisa tamu ngga kebagian," tulis warganet.
"Eh bukannya haram ya hukumnya datang ke tempat yang ga diundang, apalagi ampe makan lagi," ujar warganet.
Berita Terkait
-
Ramai Unggahan Pekerjaan yang Diharamkan, Warganet Malah Singgung Pesugihan dan Open BO
-
Viral Pria Bikin Prosesi Khusus Pemberian Nama Bayi Kucing, Warganet: Kucing Sultan
-
Viral Video Belatung di Vagina, Warganet TikTok Heboh Bereaksi Mual: Jangan Lihat Deh!
-
Ditonton 21 Juta Kali, Viral Cowok Asal Teguk Minuman Mirip Yoghurt di Kulkas, Pas Tahu Isi Aslinya Auto Menangis
-
Viral Satpam Sedih Seragamnya Bakal Diganti: Belum Setahun Jadi Polisi-Polisian
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
-
Jokowi Klaim Proyek Whoosh Investasi Sosial, Tapi Dinikmati Kelas Atas
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
-
Menkeu Purbaya Pamer Topi '8%' Sambil Lempar Bola Panas: Target Presiden, Bukan Saya!
Terkini
-
Melejit di Puncak Survei Cawapres, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tertarik Politik
-
Korupsi CPO: Pengacara 3 Raksasa Sawit Minta Dibebaskan, Gugat Dakwaan Jaksa
-
Kapolda Metro Jaya Perintahkan Propam Tindak Polisi Pelaku Catcalling di Kebayoran Baru
-
Hujan Deras Bikin Jakarta Macet Parah, Dirlantas Polda Metro Turun Langsung ke Pancoran
-
Pulangkan 26 WNI Korban Online Scam di Myanmar, Menteri P2MI: Jangan Tergiur Tawaran Kerja Ilegal
-
OC Kaligis Sebut Sidang Sengketa PT WKM dan PT Position Penuh Rekayasa, Ini Alasannya
-
Jerat Utang Whoosh: DPD Peringatkan PT KAI di Ambang Krisis, Kualitas Layanan Terancam Anjlok
-
Biaya Haji Tahun 2026 Ditetapkan Rp87 Juta, Wamenhaj: Harusnya Naik Rp2,7 Juta
-
Jejak Pemerasan Rp53 M di Kemnaker: KPK Geledah Rumah Eks Sekjen Heri Sudarmanto, 1 Mobil Disita
-
Presiden Prabowo Panggil Dasco Mendadak Tadi Pagi, Bahas Apa?