Suara.com - Rara Istiani Wulandari sosok pawang hujan MotoGP Mandalika 2022 menjadi sorotan dunia usai aksinya mengendalikan hujan sembari berkeliling Sirkuit Mandalika.
Video saat Rara Istiani Wulandari itu menjadi viral dan banyak warganet yang membandingkan sosok Rara dengan tokoh ternama, salah satunya Menteri Sosial Tri Rismaharini.
Melalui video yang diunggah oleh akun Twitter @butoable, Minggu (20/3/2022), aksi Rara dinilai mirip dengan aksi mantan Wali Kota Surabaya saat tengah memohon agar badai reda.
Video tersebut merupakan video lama saat Risma masih menjabat sebagai Wali Kota Surabaya.
Dalam video, Risma tengah berdiri tepat di balik jendela. Saat itu sedang terjadi badai yang cukup hebat di Surabaya.
Mantan Wali Kota Surabaya ini langsung mengulurkan kedua tangannya dari dalam gedung ke arah angin kencang yang melanda saat itu sambil memohon badai berhenti.
"Bu Risma berdoa sebelum beliau turun ke lapangan seperti biasanya," tulis keterangan video.
Saat itu, Risma sedang memohon kepada Allah supaya badai cepat reda karena dirinya akan pergi ke lapangan.
"Ini Bu Risma sedang memantau badai yang terjadi di Surabaya," ucap seorang pria yang merekam aksi Bu Risma.
Baca Juga: Bikin Ketar-Ketir Aksi Balita Jalan di Tumpukan Telur Mentah: Aku Deg-degan
Sambil terus merentangkan tangannya ke arah angin kencang, Risma memanjatkan doa.
"Dia gak mau berpangku tangan melihat warganya dan kota tercinta terkena musibah," lanjut keterangan video.
Beberapa saat kemudian, Risma lalu menurunkan tangannya dan pergi meninggalkan tempat tersebut untuk meninjau kota.
Sontak, video lama Mensos Tri Rismaharini itu dibandingkan dengan aksi pawang hujan Rara yang beraksi di Sirkuit Mandalika.
Warganet menyarankan Rara pawang hujan MotoGP Mandalika yang sedang jadi sorotan itu untuk berduet dengan Risma.
"Harusnya sih Mbak Rara duet featuring sama Bu Risma, Insha'allah balapan di Mandalika jadi ontime," tulis akun @butoable dikutip Suara.com, Senin (21/3/2022).
Tag
Berita Terkait
-
Biodata Mbak Rara Pawang Hujan Mandalika yang Viral, Seorang Indigo!
-
Nyinyiri Pawang Hujan di Mandalika, Deddy Corbuzier Bakal Ajak Podcast
-
Pawang Hujan Mandalika Disebut Biang Kerok Lombok Utara Basah Terus, Sesama Pawang Ngaku Kalah
-
Buya Yahya Sebut Pakai Pawang Hujan Haram: Undang Pawang Artinya Dukun Suruh Komat-kamit Usir Mendung: Tidak Boleh!
-
Alex Rins Pamer Dada Penuh Serpihan Aspal Usai Beraksi di Sirkuit Mandalika
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
OJK Pastikan Reformasi Pasar Modal Tetap Berjalan di Tengah Transisi Kepemimpinan
-
Pembangunan Huntara Terus Dikebut, 4.263 Unit Rampung di 3 Provinsi Terdampak Bencana
-
Prabowo Temui Sejumlah Tokoh yang Disebut Oposisi di Kertanegara, Bahas Korupsi hingga Oligarki
-
DLH DKI Pastikan RDF Plant Rorotan Beroperasi Aman, Keluhan Warga Jadi Bahan Evaluasi
-
Wamensos Agus Jabo Tekankan Adaptivitas Siswa Sekolah Rakyat Hadapi Perubahan Zaman
-
Belum Jadi Kader Resmi, Jokowi Disebut Sudah Ajak Relawannya untuk Masuk PSI
-
PDIP Sarankan Beberapa Langkah untuk Respons Merosotnya IHSG dan Mundurnya Pejabat BEI-OJK
-
Kunjungi SRMP 1 Deli Serdang, Gus Ipul Pastikan Sekolah Rakyat Ramah Disabilitas
-
Ahmad Muzani di Harlah NU: Bangsa Ini Berutang Jasa pada Kiai dan Santri
-
Sesuai Arahan Presiden, Gus Ipul Serahkan Santunan Ahli Waris Korban Banjir Deli Serdang