Suara.com - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo tiba di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Jawa Barat pada Minggu (12/6/2022) malam.
Orang nomor satu Jateng ini datang untuk bertakziah atas wafatnya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra Gubernur Jabar Ridwan Kamil yang sebelumnya tiba di Gedung Pakuan, Bandung, Minggu (12/6/2022).
Ia tiba datang sekira Pukul 21.30 WIB, mengenakan kemeja putih. Ia datang ditemani istri Siti Atiqoh Supriyanti.
Setibanya di Gedung Pakuan, Ganjar tidak mengeluarkan satu patah kata saat dihampiri awak media.
Ia langsung masuk ke dalam Gedung Pakuan untuk segera menemui keluarga Eril, khususnya Ridwan Kamil.
Sebelumnya, jenazah Eril telah mendarat di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten pada Minggu sore dan tiba di rumah duka Gedung Pakuan, Bandung sekitar pukul 22.30 WIB.
Jenazah Eril akan dimakamkan di pemakaman keluarga di Islamic Center Baitul Ridwan, Desa Cimaung, Kabupaten Bandung pada Senin (13/6) besok, pukul 11.00 WIB.
Warga baru diperkenankan turut berdoa di sekitar makam setelah prosesi pemakaman selesai.
Eril ditemukan meninggal dunia setelah pencarian 14 hari usai sempat menghilang tenggelam di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss pada Kamis (9/6/2022).
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
Pilihan
Terkini
-
Seorang Remaja di Rusia Serang Sekolah Usai Terinspirasi Aksi Bom SMA 72
-
Uji Coba Satu Arah, Beberapa Pengendara Masih Nekat Lawan Arus di Salemba Tengah
-
Hanif Dhakiri Sebut Kelakar Prabowo Soal PKB Harus Diawasi' sebagai Humor Politik yang Sehat
-
Sebut Sudah Ada Lobi Agar Dukung Pilkada via DPRD, Polikus PDIP: Sikap Kita Tak Akan Berubah!
-
Kebahagiaan Rakyat Jangan Berhenti Jadi Simbol, Harus Diiringi Kesejahteraan Nyata
-
Dihujani Nyinyiran, Prabowo Kasih Bukti Umumkan Swasembada Pangan 2025
-
Dikhianati Orang Dekat, Rahasia Jatuhnya Maduro Terungkap
-
Densus 88: 70 Anak Terjerat Grup 'True Crime', Berawal dari Bullying dan Broken Home
-
Palu Hakim Diketuk, Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Sah Bercerai
-
Jadi Magnet Liburan, Puluhan Ribu Pengunjung Serbu Planetarium TIM Selama Libur Nataru