Suara.com - Seorang penghuni kos menceritakan pengalaman buruknya ketika tinggal di sebuah kos-kosan. Di kos yang ia tinggali, bangunan rumah milik pemilik bergabung dengan bangunan kos.
Cerita tersebut ia kirimkan melalui akun Twitter @SeputarTetangga pada Kamis (28/07/22).
"Kos bocor dan lain-lain," tulis pengirim cuitan.
Pengirim cuitan awalnya menjelaskan bahwa dirinya telah tinggal di kos tersebut selama 3 tahun.
Satu tahun pertama tinggal di kos tersebut berjalan denan baik. Namun setelah memasuki tahun kedua, ia mengalami kejadian yang cukup buruk.
Atap kamarnya bocor ketika cuaca sedang hujan.
"Entah emang bangunannya yang udah tua atau curah hujan khusus di atas atap aku aja yang deras apa gimana, bikin kamar jadi bocor. Awalnya cuma netes doang. Terus lama-lama yang awalnya cuma netes, sekarang kalau hujan udah jadi air terjun," terangnya.
Saat atap kamarnya bocor, ia pun berusaha untuk membersihkan air yang masuk ke dalam kamarnya.
Ketika ia membersihakan kamarnya yang bocor, bapak pemilik kos hanya melihatnya dan berpura-pura seolah tidak ada yang terjadi.
Bahkan ketika ia meminta bapak kosnya untuk membenahi atap, bapak kosnya hanya mengiyakan ucapannya dan tak kunjung mengundang tukang untuk membenahi atap.
Pengirim cuitan kemudian mengungkapkan alasan mengapa ia tak kunjung pindah kos. Hal itu karena kosnya berada di lokasi yang strategis dan juga memiliki harga yang terjangkau.
Di akhir ceritanya, pengirim cuitan juga turut menceritakan kebiasaan pemilik kos yang sering mengambil alat masak bahkan makanan yang ada di kulkas anak kos.
"Bapak sama ibu kos juga sering ngambil alat masak anak kos. Kayak panci, pisau, dan ulekan. Paling nggak masuk akal itu, mereka ngambil sayurku di kulkas anak kos buat makan burung peliharaan," ujarnya.
Cuitan ini pun lantas menjadi sorotan dari warganet. Warganet memberikan saran agar pengirim cuitan segera pindah kos.
"Walau strategis dan harga terjangkau kalau kenyamanan keusik nggak enak. Mending cari kos lagi di sekitaran situ, kalau kamu nggak mau pindah ke daerah lain," kata warganet.
Berita Terkait
-
Ivan Gunawan Trending Twitter Usai Keisya Levronka Curhat Ngaku Sakit Hati, Netizen: Kelewatan Banget!
-
Elon Musk Curhat di Twitter Keluhkan Berita Perselingkuhannya
-
4 Tips Memilih Tempat Kos yang Nyaman
-
Sakit Hati Perkataan Ivan Gunawan, Keisya Levronka Sebut Kritikan Kali Ini Berbeda
-
Dimasakkan Ibu Beragam Makanan untuk Dibawa Merantau, Video Wanita Ini Bikin Publik Tersentuh
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Oknum Polisi Anggota Polda DIY Diduga Aniaya Kekasih hingga Masuk RS, Aksi Terekam CCTV
-
Sudirman Said Luncurkan Pusat Studi Keberlanjutan UHN untuk Jawab Tantangan Krisis Iklim
-
Skandal Kuota Haji, Staf Asrama Haji Bekasi Diperiksa KPK
-
Viral Pemotor Merokok Pukul Penegur di Palmerah, Pelaku Catut Nama Polisi
-
Peluang Emas Lulusan SMK: Perusahaan Raksasa Rusia Tawarkan Gaji Rp43 Juta, Pemerintah RI Buka Jalan
-
Indeks Perkembangan Harga Tiga Provinsi Terdampak Bencana Turun Signifikan
-
Inosentius Dapat Tugas Baru, DPR Beberkan Alasan Adies Kadir Dipilih Jadi Hakim MK
-
Ahok Sebut Tak Ada Temuan BPK dan BPKP Soal Penyewaan Terminal BBM oleh Pertamina
-
Integritas Dipertanyakan, DPR Klaim Adies Kadir Mampu Jaga Kredibilitas Hakim Konstitusi
-
Dicecar 30 Pertanyaan Soal Kematian Lula Lahfah, Apa Peran Reza Arap Sebenarnya?