Suara.com - Eks Jubir Partai Solidaritas Indonesia (PSI) komentari poster ketua PWNU DKI Jakarta yang menyebut bangga dengan Gubernur Anies Baswedan.
Hal ini dinyatakan sendiri oleh Dedek Prayudi melalui akun Twitternya @uki23.
Pada cuitan yang diunggah Rabu (7/9/2022), Dedek Prayudi mengutip cuitan yang menunjukkan gambar Ketua PWNU DKI Jakarta.
Dalam gambar tersebut tampak foto Ketua PWNU KH Samsul Ma'arif dengan kutipan yang menyebutkan bahwa dia bangga memiliki pemimpin seperti Anies Baswedan.
Kebanggaanya tersebut terkait dengan kedatangan Anies Baswedan memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
"Pak Anies sudah memberikan keteladanan bagi kita semua untuk memenuhi panggilan KPK. Saya bangga punya pemimpi Pak Anies sebagai contoh yang terbaik," tulisan dalam gambar Ketua PWNU DKI.
Hal ini yang kemudian dikomentari oleh Dedek Prayudi di mana dia menyebut bahwa ekspektasi pendukung Anies tergolong rendah.
"Enak ya jadi pak Anies. Hadiri panggilan KPK aja menuai puja-puji," tulis Dedek Prayudi.
"Rendah betul ekspektasi pendukungnya kepada Gubernur Ph.D dari AS ini," tambahnya.
Baca Juga: Video Mbak Rara Gagal Kendalikan Hujan Saat Konser, Netizen: Lupa Tidak Cek BMKG Dulu
Cuitan Dedek Prayudi sontak mengundang berbagai respons dari warganet.
"Anies prestasinya jelas bang, saya sebagai warga Jakarta puas dengan kepemimpinan beliau," komentar warganet.
"Dugaan saya hampir benar. Bahwa aksi pemanggilan ini adalah bukti framing baik untuk Anies agar mencari simpati publik," imbuh warganet lain.
"Kemarin ramai-ramai agar pak Anies dipanggil KPK, setelah dipanggil curiga framing baik buat pak Anies, ribet banget hidup lo," tambah lainnya.
"Lu enggak bakalan kuat jadi Pak Anies, kerja bener juga di cari cari kesalahan terus," tulis warganet di kolom komentar.
"Lebih rendah orang yang tiap hari isi TL cuma komenin Anies," timpal lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Tak Mau Renovasi! Ahmad Sahroni Pilih Robohkan Rumah Usai Dijarah Massa, Kenapa?
-
Borobudur Marathon 2025 Diikuti Peserta dari 38 Negara, Perputaran Ekonomi Diprediksi Di Atas Rp73 M
-
Langsung Ditangkap Polisi! Ini Tampang Pelaku yang Diduga Siksa dan Jadikan Pacar Komplotan Kriminal
-
Transfer Pusat Dipangkas, Pemkab Jember Andalkan PAD Untuk Kemandirian Fiskal
-
Pelaku Bom SMAN 72 Jakarta Dipindah Kamar, Polisi Segera Periksa Begitu Kondisi Pulih
-
Robohkan Rumah yang Dijarah hingga Rata Dengan Tanah, Ahmad Sahroni Sempat Ungkap Alasannya
-
Jelang Musda, Rizki Faisal Didukung Kader Hingga Ormas Pimpin Golkar Kepri
-
Hakim PN Palembang Raden Zaenal Arief Meninggal di Indekos, Kenapa?
-
Guru Besar UEU Kupas Tuntas Putusan MK 114/2025: Tidak Ada Larangan Polisi Menjabat di Luar Polri
-
MUI Tegaskan Domino Halal Selama Tanpa Unsur Perjudian