Suara.com - Politikus Partai Gerindra Kamrussamad menyampaikan adanya kabar bahwa Sandiaga Uno akan hijrah dari Gerindra. Informasi ini menyusul kabar dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang menyebut Sandiaga segera bergabung.
"Saya juga mendengar isu kabar bahwa beliau sudah memutuskan untuk pindah ke salah satu partai dan setahu saya beliau juga sudah punya rencana sendiri saya kira sebagai seorang politisi muda," kata Kamrussamad di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (5/4/2023).
Kamrussamad menuturkan berdasarkan informasi yang ia peroleh, kabar hijrahnya Sandiaga sudah hampir pasti. Tinggal menunggu waktu Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra itu menyatakan ke luar dari partai secara resmi.
"Resminya tunggu saja tetapi informasi saya sudah positif akan pindah," ujarnya.
Terkait ke mana Sandiaga berpindah, Kamrussamad menyatakan memang kecenderungan itu ke arah PPP.
"Kecenderungannya partai tersebut yang akan menjadi tempat barunya," ucapnya.
Sementara itu bagaimana respons Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan internal partai, ia menyatakan belum mendapat kabar tentang itu.
"Saya ngomong sebagai teman Mas Sandi, (kalau) dari internal belum ada kabar. Belum (ada kabar)," kata Kamrussamad.
Respons Gerindra
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Dasco mengaku baru mendengar ihwal kabar Sandiaga Uno segera bergabung menjadi kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Sebelumnya kabar segera bergabungnya Sandiaga itu disampaikan Juru Bicara PPP Usman Tokan.
Menanggapi kabar tersebut, Dasco memandang semua keputusan ada di tangan Sandiaga Uno.
"Apapun itu berpulang kembali kepada yang bersangkutan," kata Dasco di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (5/4/2023).
Menurut Dasco, Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra ini akan melakukan koordinasi kepada Gerindra ihwal apa yang menjadi keputusannya ke depan menyoal kepindahan.
"Karena yang bersangkutan pada saat itu sudah memberi statement bahwa apapun yang akan dilakukan yang bersangkutan Pak Sandi akan berkoordinasi dengan partai," ujar Dasco
Berita Terkait
-
Senyum Hary Tanoe Disambut Langsung Prabowo saat Pertemuan Sore Ini di Kertanegara
-
Sibuknya Gerindra Terima Kunjungan Partai: Hari Ini Perindo, Besok PBB, Lusa Ada Lagi
-
PDIP Ingin Kursi Capres jika Gabung Koalisi Besar, Gerindra Tahan Diri Menanggapi
-
Gerindra Bicara Kans Prabowo Jadi Capres Koalisi Besar
-
Respons Dasco Gerindra Setelah PPP Kabarkan Sandiaga Uno Segera Gabung
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Duduki Kursi Ketum PBNU Lagi, Gus Yahya: Semua Kembali Guyub
-
Kasus Resmi Dihentikan, Hogi Minaya Legowo Tak Tuntut Balik
-
Percepat Program Prioritas Pemerintah, Kemendagri Akan Gelar Rakornas Pusat & Daerah 2026
-
Akhirnya Senyum Lebar! Hogi Minaya Blak-blakan Soal Masa Kelam Jadi Tersangka
-
Kemenkes Kerahkan 513 Nakes ke Wilayah Paling Terisolir di Aceh
-
KPK Endus Perintah Petinggi Maktour Travel untuk Hancurkan Barang Bukti Kasus Haji
-
Pejabat OJK-BEI Mundur Saja Tak Cukup, Ketua Banggar DPR Desak Rombak Aturan 'Free Float'
-
Kasus Korupsi Iklan Bank BJB, KPK Telusuri Komunikasi Ridwan Kamil dan Aliran Dana Miliaran
-
Gus Yahya Buka Suara: Tambang Jadi Biang Kerok Kisruh di Tubuh PBNU?
-
KPK Sita Dokumen Proyek Hingga Barang Bukti Elektronik dari Kantor Wali Kota Madiun