Suara.com - Bali memutuskan untuk mundur jadi tuan rumah ANOC World Beach Games (AWBG) 2023. Diketahui, AWBG rencananya akan digelar di Bali pada 5-12 Agustus. Namun, sebulan jelang dimulainya penyelenggaraan olahraga pantai itu, ANOC mengumumkan World Games 2023 batal digelar dampak dari mundurnya Bali jadi tuan rumah.
Menariknya, ada pernyataan dari ANOC terkait alasan Bali mundur jadi tuan rumah WBG 2023 yang langsung dibantah tegas oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Diro Ariotedjo. Simak penjelasan berikut ini.
Alasan Bali Mundur Jadi Tuan Tumah WBG 2023 Versi ANOC
ANOC mengungkap alasan Bali mundur jadi tuan rumah World Beach Games 2023. Dalam pernyataan resmi, ANOC menyebut alasan Bali batal jadi tuan rumah WBG karena tidak ada dana dari pemerintah pusat.
ANOC mendapat informasi dari panitia lokal (LOC) soal kendala yang membuat Bali mundur jadi tuan rumah WBG 2023. ANOC juga mengungkap kekecewaan mereka terhadap keputusan yang diambil LOC.
"LOC menyatakan keputusan diambil setelah dana tidak didapat dari pemerintah dan saat ini tidak ada cukup waktu untuk menggelar World Beach Games," tulis ANOC dalam pernyataan resmi.
"ANOC sangat kecewa dengan tindakan LOC yang mengakibatkan atlet dari 100 NOC yang telah lolos kualifikasi gagal memenuhi ambisi mereka untuk tampil di World Beach Games," imbuhnya.
Bantahan Menpora Soal WBG Tak Dapat Dana
Menpora Dito buka suara soal pernyataan ANOC soal anggaran yang jadi penyebab Bali mundur jadi tuan rumah WBG 2023. Menteri berusia 32 tahun ini membantah pemerintah tak memberikan dana untuk terselenggaranya WBG 2023.
"Tidak benar (karena masalah anggaran yang tidak turun dari pemerintah)," kata Dito saat dikonfirmasi pada Rabu (5/7/2023).
Menpora memastikan pemerintah dari segi finansial selalu siap. Hal tersebut dapat dilihat dari kesiapan memberangkatkan kontingen hingga pemberian bonus atlet.
"Untuk kemampuan finansial bisa dilihat pemerintah selalu siap untuk memberangkatkan kontingen multievent dan tidak pernah telat dalam pemberian bonus atlet peraih medali," ungkap Menpora.
"Khususnya dalam hal anggaran, kemenpora dalam review awal proposal pada bulan Februari 2023 sebelum saya menjabat, memang terjadi gap yang sangat jauh dari pengajuan hampir 1T dan hasil review sebesar 221m. Saat saya mulai menjabat dilakukan review ulang bersama BPKP dan DJA juga sehingga menghasilkan angka 446M," lanjutnya.
Oleh karenanya, pemerintah turut menyesalkan batalnya WBG 2023 di Bali yang dinilai dapat meningkatkan ekonomi Indonesia pasca pandemi Covid-19.
Namun tampaknya Menpora pun tidak mampu berbuat apa-apa karena ANOC telah mengumumkan Bali menarik diri jadi tuan rumah WBG 2023.
Berita Terkait
-
Komisi III Desak Kejagung Tindaklanjuti Pengembalian Uang Rp 27 Miliar Terkait Kasus Korupsi BTS Kominfo
-
Polemik Bali Mundur Jadi Tuan Rumah World Beach Games 2023, Ratusan Atlet Jadi Korban
-
Meski Kecewa, PBSI Terima Keputusan Pembatalan AWBG 2023
-
Kronologi Bali Batal Gelar ANOC World Beach Games, Gara-gara Israel atau Masalah Anggaran?
-
Duduk Perkara Bali Mundur Jadi Tuan Rumah World Beach Games 2023, Benarkah karena Anggaran?
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Dinilai Multitafsir, Pasal Larangan Menghasut Tak Beragama Digugat Mahasiswa ke MK
-
Arus Balik Nataru di Daop 1 Jakarta Masih Padat, Puluhan Ribu Penumpang Tiba di Stasiun Vital
-
Banjir Rob di Jakarta Utara, Pasukan Biru Kerahkan Pompa Mobile di Titik Vital
-
Tiket Kerap Ludes, TIM Umumkan Jadwal Pertunjukan dan Jam Buka Loket Planetarium Terbaru
-
Waspada! Hujan Petir dan Angin Kencang Mengancam Jakarta Siang Ini
-
Ada Penebangan Pohon, Ini Daftar Halte Transjakarta Koridor 8 yang Terdampak
-
RPI Optimistis Jenderal Sigit Wujudkan Transformasi Budaya Polri di Tahun 2026, Ini Alasannya
-
Boni Hargens: Kapolri Sukses Kawal Prabowo-Gibran, Sinyal Transformasi Budaya Polri di 2026
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia