Suara.com - Terungkap bisnis suami Larissa Chou, Ikram Rosadi yang tak kalah dari Alvin Faiz yang merupakan mantan suaminya. Siapa sosok Ikram Rosadi yang sebenarnya?
Baru-baru ini, pernikahan Larissa Chou dengan Ikram Rosadi pada Minggu (3/9/2023) kemarin membuat warganet penasaran dengan sosok sang suami. Larissa melalui akun Instagram @larissachou membagikan momen bahagia di pesta pernikahannya.
Sebelum menikah, Larissa Chou mengunggah sebuah video singkat tentang sosok calon suaminya tersebut di akun Instagram pribadinya. Dalam acara akad nikah keduanya digelar terbatas dengan nominal mahar yang diberikan sebesar Rp 20.230.000 seperti yang diucapkan ikram saat ijab kabul.
Terlepas dari pernikahan tersebut, sosok Ikram Rosadi ini turut mencuri perhatian warganet. Banyak warganet yang bertanya-tanya tentang sumber kekayaan Ikram Rosadi ini. Lantas siapa sebenarnya Ikram Rosadi dan apa saja bisnis yang dimilikinya? Simak ulasannya berikut ini.
Ikram Rosadi merupakan lulusan Universitas Sangga Buana jurusan Teknik Informatika. Sosok Ikram Rosadi dikenal luas oleh masyarakat Bandung karena profesi maupun jabatannya sebagai Wakil Sekretaris organisasi masyarakat Pemuda Pancasila. Ini terungkap dari keterangan pada bio Instagram Ikram Rosadi @ikram_rsd.
Berikut ini beberapa bisnis dan latar belakang yang dimilikinya.
Pemilik Bisnis Properti
Melihat dari akun Instagram pribadinya, Ikram Rosadi merupakan seorang pengusaha. Ia memiliki bisnis properti yaitu Cluster Mega Bodas dan Bentang Artha Residence. Sebagai informasi, kedua komplek perumahan itu terletak di Bandung yang memiliki harga per unit mencapai ratusan juta rupiah.
Karier Politik dan Organisasi
Baca Juga: Larissa Chou Pegang Buket Bunga Besar Saat Hari Pernikahan, Ternyata Maknanya Romantis Banget
Ikram Rosadi tercatat sebagai bakal calon legislatif DPRD Provinsi Jawa Barat untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Bandung Barat 2 dari Partai Golkar. Ia sebagai caleg DPRD Provinsi Jawa Barat dengan nomor urut 2. Selain itu, dirinya juga merupakan Wakil Sekretaris Organisasi Masyarakat Pemuda Pancasila.
Jika membahas seputar harta kekayaan spesifik Ikram Rosadi, belum ditemukan secara pasti informasinya. Hal ini karena sosok Ikram merupakan orang tertutup tentang kehidupan pribadinya.
Demikian ulasan singkat mengenai daftar bisnis suami Larissa Chou, Ikram Rosadi yang baru saja menikah pada Minggu (3/9/2023) kemarin. Semoga bermanfaat!
Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat
Berita Terkait
-
Larissa Chou Pegang Buket Bunga Besar Saat Hari Pernikahan, Ternyata Maknanya Romantis Banget
-
Larissa Chou Resmi Menikah dengan Ikram Rosadi Secara Sederhana, Ternyata Ini Manfaatnya
-
Dinikahi Pengusaha Properti, Larissa Chou Ternyata Dapat Mahar Sebanyak Ini
-
Pantas Sukses Jadi Ayah Sambung Yusuf, Begini Sikap Ikram Rosadi ke Anak Larissa Chou
-
Pengusaha Lokal Gigit Jari, 70% Pangsa Pasar Logistik RI Dikuasai Asing
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Detik-detik Pencarian Korban Longsor Cilacap, BNPB Ingat Pesan Prabowo
-
Rosan Ungkap Pertemuan Raja Yordania Dengan Danantara, Ada Tawaran Tiga Proyek Investasi
-
Hasil Gelar Perkara Kasus Pelecehan Seksual di Internal Transjakarta, Terduga Pelaku Cuma Dimutasi?
-
Peluk Hangat Prabowo Lepas Kepulangan Raja Yordania dari Halim, Begini Momennya
-
Usai Ada Putusan MK, Prabowo Diminta Segera Tarik Polisi Aktif dari Jabatan Sipil
-
Gaungkan Jurnalisme Berkualitas, Forum Pemred Gelar Run For Good Journalism 2025 Besok
-
Tak Berkutik! Pria Viral yang Siksa dan Jadikan Pacar Komplotan Kriminal Diringkus di Cilincing
-
Tingkatkan Literasi Perlindungan Jaminan Sosial Pekerja, BPJS Ketenagakerjaan Gelar Acara Bedah Buku
-
Dari Duren Sawit ke Padalarang: Polda Metro Ungkap Penyelundupan Pakaian Bekas Impor 207 Ballpress!
-
Kejuaraan Atletik Asia Tenggara, Sumut Catatkan Rekor Baru