Suara.com - Seorang bocah berusia 11 tahun menjadi korban pemerkosaan ayah tirinya sendiri, Hadi (41). Aksi bejat tersangka dilakukan di sebuah kamar kontrakan di wilayah Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
Pantuan Suara.com, Hadi tinggal bersama istri dan anaknya di dalam kontrakan petak. Hanya terlihat sebuah pintu kamar dan jendela berukuran kecil dari depan rumah tersebut.
Salah seorang tetangga Hadi, Nur (41) mengatakan keluarga tersebut telah tinggal di rumah kontrakan petak sejak 4 tahun.
Dalam kesehariannya, Hadi dan istrinya terkenal tempramental lantaran sering cekcok. Biasanya pemicunya akibat ekonomi.
“Kalau sudah pada ribut itu, piring pada terbang dari dalam rumah ke luar,” kata Nur, saat ditemui Suara.com, di Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Kamis (4/1/1024).
Nur menuturkan, dalam kesehariannya Hadi bekerja sebagai juru parkir atau pak ogah. Diketahui, Hadi telah 3 kali menikah. Istrinya saat ini merupakan istri ketiganya.
Dalam kesehariannya, Hadi dikenal dengan pribadi yang tertutup. Selepas pulang, ia jarang berinteraksi meskipun ia warga asli tersebut.
“Kalau pulang markir paling main burung dara. Jarang main atau nongkrong,” ungkapnya.
Sebelumnya, seorang bocah perempuan berusia 11 tahun menjadi korban pemerkosaan yang diduga dilakukan oleh ayah tirinya di wilayah Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
Baca Juga: Viral Dokter Obgyn Bahas Visum Pemerkosaan Anak, Tuai Kontroversi Gegara Ini
Menurut pengakuan kerabat korban bernama Fitri, korban mengalami depresi dan berusaha melakukan percobaan bunuh diri.
"Dokter lebih bisa nilai, dia sudah stres banget sudah mau percobaan bunuh diri berkali-berkali. Jadi yang ada di otaknya ‘aku mau dia (pelaku) dipenjara'," kata Fitri dikutip pada Selasa (3/1/2023).
Diduga perbuatan keji pelaku sudah terjadi saat korban duduk di kelas 5 SD dan diduga dilakukan berulang kali.
Korban selama ini tidak berani memberitahu orang lain, karena mendapat ancaman dari pelaku.
“Akhirnya dapat ancaman dari ayahnya. Itu dilakuinnya sering tapi aku tanya pun berapa kali, berapa bulan dia bilang ‘engga tau’. Dia bilangnya sering gitu pengakuannya ke aku," ujar Fitri.
Pihaknya pun sudah melakukan visum untuk membuktikan kejadian tersebut.
Berita Terkait
-
Tragis! Bocah 11 Tahun di Jaksel Depresi dan Ingin Bunuh Diri Gegara Diperkosa Ayah Tiri
-
Seo Won Jeong TikToker Korea dengan Pengikut Terbanyak Diduga Lakukan Pemerkosaan, Terancam 7 Tahun Penjara
-
Bunga Citra Lestari Bakal Menyesal, Tiko Aryawardhana Diramal Punya Sifat Tempramental
-
Profil JM Eks Pengacara Rozy Zay Hakiki: Jadi Tersangka Pencabulan, Ancam Korban Pakai Airsoft Gun
-
Viral Dokter Obgyn Bahas Visum Pemerkosaan Anak, Tuai Kontroversi Gegara Ini
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
Terkini
-
Setara Institute Sebut Upaya Jadikan Soeharto Pahlawan Nasional Sengaja Dilakukan Pemerintah
-
20 Siswa SDN Meruya Selatan 01 Diduga Keracunan MBG di Hari ke-3, Puding Coklat Bau Gosong
-
Luncurkan Dana Abadi ITS, BNI dan ITS Dorong Filantropi Pendidikan Digital
-
Dosen di Jambi Dibunuh Polisi: Pelaku Ditangkap, Bukti Kekerasan dan Dugaan Pemerkosaan Menguat
-
Nasib Charles Sitorus Terpidana Kasus Gula Tom Lembong usai Vonisnya Diperkuat di Tingkat Banding
-
Amnesty: Pencalonan Soeharto Pahlawan Cacat Prosedur dan Sarat Konflik Kepentingan!
-
Pemulihan Cikande: 558 Ton Material Radioaktif Berhasil Diangkut Satgas Cesium-137
-
Waspada Banjir Rob, BPBD DKI Peringatkan 11 Kelurahan di Pesisir Utara
-
Bank Mandiri Siap Salurkan Rp3,22 Triliun BLTS Kesra 2025 lewat Jaringan Cabang & Mandiri Agen
-
KAI Siap Suplai Data dan Beri Kesaksian ke KPK soal Dugaan Mark Up Proyek Whoosh