Suara.com - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep berharap job fair yang diselenggarakan oleh partainya di Yogyakarta dapat membantu generasi muda untuk mendapatkan pekerjaan yang baik.
"Selamat cari kerja, semoga bisa mendapatkan pekerjaan yang nyaman, aman, dan bisa membantu keluarga," kata Kaesang Pangarep saat menyambangi Job Fair Career Expo di sebuah mal, Yogyakarta, Sabtu.
Kaesang mengatakan bahwa job fair tersebut merupakan salah satu program dari PSI yang bertujuan untuk membantu generasi muda mendapatkan pekerjaan yang mereka inginkan.
Pelaksanaan job fair tersebut melibatkan sejumlah perusahaan terkemuka di Indonesia.
"Ini side programnya PSI yang kami lakukan sebagai langkah yang nyata, ini lo ada pekerjaan. Makanya, kami mengadakan job fair. Kami ajak perusahaan-perusahaan untuk bisa kolaborasi untuk mencarikan pekerjaan bagi teman-teman yang lagi cari pekerjaan," kata Kaesang Pangarep.
Usai menghadiri job fair, Kaesang Pangarep yang didampingi istri pada Sabtu sore menghadiri kampanye akbar PSI di Sleman, Yogyakarta.
Kampanye akbar tersebut dihadiri oleh sekitar 10.000 kader dan simpatisan PSI.
Pada malam harinya, Kaesang Pangarep dan rombongan akan menikmati kuliner Yogja dan jalan-jalan di Malioboro sambil berinteraksi dan menyapa warga Yogyakarta.
Sebelumnya, KPU RI telah menetapkan peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.
Baca Juga: Politikus PKB Jadi Tersangka Korupsi, KPK: Tidak Ada Hubungan dengan Kontestasi Politik!
KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, masa tenang pada tanggal 11—13 Februari, dan hari-H pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
Diduga karena Masalah Asmara, Seorang Pria Tewas Ditusuk di Condet
-
Mau Kirim 500 Ribu Pekerja ke Luar Negeri, Pemerintah Siapkan Anggaran hingga Rp25 T, Buat Apa Saja?
-
Sidang Perdana Kasus TPPU Eks Sekretaris MA Nurhadi Digelar Hari Ini
-
Masih Lemas Usai Selang Makan Dilepas, Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Kapan Diperiksa?
-
KUHAP Baru Disahkan! Gantikan Aturan Warisan Orde Baru
-
Mencekam! Detik-detik Kecelakaan Beruntun di Tol Cipali Tewaskan 5 Orang, Bus Agra Mas yang Mulai?
-
Dilaporkan ke MKD, Komisi III Bantah Catut Nama LSM dalam Pembahasan RKUHAP
-
Kunjungi Jepang, Menko Yusril Bahas Reformasi Polri hingga Dukungan Keanggotaan OECD
-
3 Fakta Korupsi Pajak: Kejagung Geledah Rumah Pejabat, Oknum DJP Kemenkeu Jadi Target
-
Warga Muara Angke Habiskan Rp1 Juta Sebulan untuk Air, PAM Jaya Janji Alirkan Air Pipa Tahun Depan