Suara.com - Calon Presiden nomor urut 03, Ganjar Pranowo mengajak makan siang kepada para pendukung Prabowo-Gibran.
Awalnya, Ganjar mendapatkan sambutan negatif dari pendukung capres nomor urut 2. Di Jalan mantan Gubernur Jawa Tengah itu diteriaki bokep (istilah film dewasa).
Video itu diunggah di akun media sosial Instagram milik Ganjar Pranowo. Momen itu terjadi saat kunjungannya ke Balikpapan Kalimantan Timur. "Sing tenang, pokoe madhang," tulis Ganjar di media sosialnya.
Yang tak disangka, Ganjar Pranowo justru tidak menghindar. Ia malah membuka kaca mobil dan menyapa masyarakat tersebut.
Di video tersebut, Ganjar malah mengajak makan siang bersama masyarakat yang membentangkan spanduk Prabowo-Gibran.
"Sudah nggak papa, jangan disuruh pergi. Ayo ikut makan saja sama saya. Ndak papa mas, jangan diusir," ucap Ganjar dikutip pada Selasa (6/2/2024).
Saat Ganjar datang, dua pendukung Prabowo itu menggulung spanduknya karena malu. Namun justru Ganjar yang melarang dan meminta keduanya untuk membentangkan spanduk capres dukungan mereka.
"Jangan digulung, nanti kamu dimarahin yang nyuruh lho. Ndak papa dibentangkan, wah gambarnya bagus, yang bener biar kelihatan pak Prabowonya. Ini tulisannya bagus, Bersama Untuk Indonesia Maju," ucap Ganjar.
Bahkan Ganjar sempat mengajak foto dua pendukung Prabowo itu di depan balihonya. Ia meminta dua pendukung Prabowo mengacungkan salam dua jari, sementara dirinya berpose dalam salam metal tiga jari.
Baca Juga: Keraton Surakarta Gelar Upacara Jumenengan ke-20 Tanpa Kirab, Kenapa Situasi Politik di Solo?
"Saya senang lho kampanye di sini disapa pendukungnya pak Prabowo. Inilah pesan damai dan nggak marah-marah," ucap Ganjar sambil foto bersama.
Usai foto Ganjar mengajak dua pembentang spanduk Prabowo itu untuk makan bersama. Awalnya keduanya malu-malu, namun Ganjar tetap mengajak dan mengatakan tidak akan ada yang marah. Akhirnya, satu dari dua pembentang spanduk itu mau diajak makan Ganjar.
"Nggak papa nggak ada yang marah. Nanti kalau dimarahin pak Prabowo, saya yang telpon beliau," ucapnya.
Salah satu pendukung Prabowo yang diketahui bernama Putra Nur (21), langsung ikut makan Ganjar.
Bahkan, ia mendapat kehormatan karena bisa duduk dan makan berdampingan dengan Capres nomor urut 3 itu.
"Pak boleh foto pak? Saya baru pertama kali ikut kaya gini," ucapnya sambil foto dengan Ganjar memakai salam dua jari.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Soal Sengketa Tanah Jimbaran, Ombudsman RI Sebut BPN Bali Patuhi Rekomendasi
-
Oknum TNI AL Mabuk dan Aniaya Warga Talaud, Masyarakat Geram Hingga Kapal Rusak Parah
-
Momen Wamen Didit Ambil Alih Posisi Inspektur Saat Menteri Trenggono Pingsan di Podium
-
Seskab Teddy Bongkar Isi Pertemuan 2,5 Jam Prabowo-Macron, Selaraskan Isu Global di Meja Makan
-
Penyebab Menteri Trenggono Pingsan di Upacara Duka, Wamen Didit Ungkap Kondisinya
-
Update Terkini ASN Pindah ke IKN Nusantara, Tahap Awal Mulai Dilaksanakan?
-
Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
-
Tito Karnavian Resmikan Huntara Agam, Dorong Percepatan Bantuan dan Validasi Data Korban Bencana
-
Peluang Bonus Demografi, Wamen P2MI Sebut Gejolak Global Belum Surutkan Permintaan PMI
-
Menteri Trenggono Pingsan Saat Pimpin Upacara Pelepasan Korban Pesawat ATR