Suara.com - Gus Miftah mengungkap alasan mengapa paslon 03, Ganjar-Mahfud MD di Pilpres 2024 mendapatkan suara paling kecil. Gus Miftah mengibaratkan suara Ganjar di Pilpres 2024 seperti kondisi ponsel lowbet.
Suara Ganjar-Mahfud disebut Gus Miftah masih kalah dibanding suara calon senator DPD yang juga komedian, Komeng di Jawa Barat. Lantas apa penyebab suara Ganjar di Pilpres 2024 sangat kecil?
"Ternyata suaranya Komeng di Jawa Barat lebih banyak daripada suaranya Pak Ganjar. Apa karena Komeng hebat? Enggak tapi karena Allah menghendaki Komeng jadi (Senator)," ucap Gus Miftah sepertu dilihat dari video unggahan akun @johan_suhandri, Rabu (13/3).
Baca juga:
"Sing kampanye ngalor ngidul halah halah suaranya kaya hp lowbet 16 persen. Yang nggak kampanye Allah jadikan. Ini menunjukkan apa," tambah Gus Miftah.
Menurut Gus Miftah, semua itu karena kuasa dari Allah SWT. Jika Allah menghendaki, seseorang bisa menjadi seorang pemimpin. Namun jika tidak dikehendaki, maka mustahil bisa mencapainya.
"Mau berikhtiar kayak apapun, kalo Allah gak menghendaki (tidak akan bisa)," sambung Gus Miftah.
Potongan video ceramah dari Gus Miftah ini pun ramai mendapat komentar dari warganet.
Baca juga:
Baca Juga: Anies Belum Ngaku Kalah Pilpres 2024, Mantan Anak Buah Bongkar Penyebabnya
Sementara itu, KPU RI mengesahkan pasangan calon presiden-wakil presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul berdasarkan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pilpres 2024 di Provinsi Jawa Tengah.
"Sudah selesai ini berarti ya? Bisa kita sahkan ya hasil pemilu presiden untuk Jawa Tengah? Bismillah sah," kata Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari di Gedung KPU RI, Jakarta, Senin.
Dalam Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Tingkat Nasional itu, pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mengungguli dua pesaingnya dengan meraih 12.096.454 suara.
Posisi kedua ditempati pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud Md yang mendapatkan 7.827.335 suara, sedangkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh 2.866.373 suara.
Baca juga:
Jumlah warga yang tercatat pada Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024 di Jateng sebanyak 28.289.413 orang, namun pemilih yang menggunakan hak pilihnya sejumlah 23.143.127 orang.
Berita Terkait
-
Anies Belum Ngaku Kalah Pilpres 2024, Mantan Anak Buah Bongkar Penyebabnya
-
Yuk, Intip Bahagianya Ayu Ting Ting dan Lesti Kejora Berkat Garansi Tepat Waktu di Shopee!
-
Teddy Gusnaidi Singgung Kubu Anies-Ganjar soal Pilpres 2024: Mereka Memang Kalah, Sibuk Menarasikan Curang
-
Prabowo dan Raja Abdullah, Jalan Terjal Duo Eks Komandan Pasukan Khusus ke Tampuk Kekuasaan
-
Lolos Jadi DPR RI, Denny Cagur Siap Dukung Komeng Wujudkan Hari Komedi Indonesia
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Sopir Angkot Cegat Mikrotrans JAK41 di Velodrome, Dishub DKI Janji Evaluasi Rute
-
Ratusan Warga Prasejahtera di Banten Sambut Bahagia Sambungan Listrik Gratis dari PLN
-
Hasto PDIP: Ibu Megawati Lebih Pilih Bendungan dan Pupuk Daripada Kereta Cepat Whoosh
-
Putri Zulkifli Hasan Sambut Putusan MK: Saatnya Suara Perempuan Lebih Kuat di Pimpinan DPR
-
Projo Tetapkan 5 Resolusi, Siap Kawal Prabowo hingga 2029 dan Dukung Indonesia Emas 2045
-
Budi Arie Bawa Gerbong Projo ke Gerindra? Sinyal Kuat Usai Lepas Logo Jokowi
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo
-
Dua Tahun Lalu Sakit Berat, Kini Adies Kadir Didoakan Kembali di Majelis Habib Usman Bin Yahya
-
Makna Arahan Mendagri Tito Karnavian Soal Dukungan Pemda Terhadap PSN
-
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Wafat, Akhir Perjalanan Sang Pemersatu Takhta Mataram