Suara.com - Rajin menabung pangkal kaya, adalah pepatah yang tepat disematkan kepada para siswa SD yang baru-baru ini viral di media sosial. Bukan tanpa alasan, dalam kegiatan study tour yang biasa dilakukan anak SD menggunakan bus sewaan, sejumlah siswa ini menggunakan pesawat dengan pelayanan terbaik untuk study tour.
Melansir Twitter, @Pai_C1, Selasa (7/5/2024), sejumlah anak SD tengah duduk santai di kursi pesawat yang disediakan. Bersama beberapa pendamping gurunya, mereka cukup bahagia dengan aktivitas yang akan mereka lakukan.
"Hasil nabung dari kelas 1-5 SD, study tour sewa Garuda. Dulu kalian SD study tour naik apa bolo?" tanya akun tersebut.
Pesawat yang digunakan adalah maskapai Garuda yang memang memberikan keamanan dan kenyamanan penumpang yang bepergian dengan moda transportasi udara tersebut. Terlihat juga pramugari juga melayani para siswa-siswi dalam penerbangannya tersebut.
Baca Juga:
Pernikahannya Dibilang Tak Sah oleh MUI, Rizky Febian Beri Tanggapan Menohok Ini
Toyota Voxy Jadi Saksi, Pelukan Hangat Betrand Peto ke Sarwendah Bikin Ekspresi Ruben Onsu Begini
Tak dijelaskan detail, kemana para siswa SD itu berlibur. Meski begitu, tak sedikit reaksi dari netizen yang justru hanya menyewa bus untuk bisa berlibur, bahkan ada yang mencoba menebak-nebak tabungan yang meraka bayarkan sehingga bisa menggunakan fasilitas tersebut.
"Study tour gue waktu SD ke Seaworld pake mobil karyawan ibu-ibu jahit, yang aslinya dah kaya fogging nyamuk DBD. Bayaran Rp15rb," celetuk salah satu netizen.
"Nabungnya bisa Rp5 juta per bulan gaes," tebak salah satu netizen lain.
"Ini mah real uang muridnya dijaga bener-bener bukan ditilep," sebut lainnya.
Kegiatan study tour yang kerap dilakukan siswa baik jenjang SD hingga SMA memang menjadi agenda rutin yang dilakukan setiap sekolah yang ada di Indonesia.
Di samping untuk refreshing, kegiatan ini juga menjadi pembelajaran siswa di luar bangku sekolah. Tak jarang kegiatan ini kerap jadi dalih siswa untuk menghabiskan waktu belajar dengan beraktivitas di luar sekolah ketika ujian atau kewajiban siswa sudah selesai dilakukan.
Namun yang menjadi menarik adalah kenangan terakhir anak SD hingga SMA terhadap masa-masa kelulusannya dari bangku sekolah.
Berita Terkait
-
8,23 Juta Penumpang Pesawat Wara-wiri di Bandara Selama Awal Nataru
-
Kemenhub Baru Bilang Bali Sepi, Penumpang Pesawat Turun 2 Persen di Nataru
-
Bali Katanya Sepi, Tapi Kemenhub Ungkap Jumlah Penumpang Naik
-
Video Viral Badan Pesawat di Jalan Soetta, Polisi Ungkap Fakta Sebenarnya
-
Lalu Lalang Penumpang Udara saat Nataru Diprediksi Lebih dari 10,5 Juta Orang
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Ikrar Nusa Bakti Desak Prabowo Segera Reshuffle Kabinet
-
Roy Suryo Siapkan Gibran Black Paper, Soroti Riwayat Pendidikan hingga Legalitas Ijazah Wapres
-
KPK soal Kepala Daerah Dipilih DPRD: Tekan Biaya Politik, Cegah Korupsi
-
Tabrak Lari di Tambora Tewaskan Dua Orang, Mobil Pelaku Ringsek Ditabrak Kereta
-
Pesepeda Luka Kepala Ditabrak Mobil Listrik di Jalan Sudirman
-
Puncak Musim Hujan, BMKG Minta Warga DIY Waspadai Banjir dan Longsor
-
Demokrat Nilai Langkah Hukum SBY Jadi Pendidikan Politik Lawan Disinformasi
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
-
Kasus Anak Bunuh Ibu di Medan, Kemen PPPA Pastikan Hak dan Pendidikan Anak Tetap Terpenuhi
-
Reklamasi Terintegrasi, Wujud Komitmen Praktik Pertambangan yang Bertanggung Jawab