Suara.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi memastikan akan kembali ke kediamannya di Solo pada Minggu, 20 Oktober 2024 sore, usai melepas jabatan sebagai Presiden Republik Indonesia (RI).
Jokowi mengungkapkan ingin langsung pulang ke rumah setibanya pesawat mendarat di bandara.
"Ya pulang aja, pulang naik pesawat, turun, kemudian ke rumah, udah," kata Jokowi usai menjenguk Bebingah Sang Tansahayu di RSU Bunda Jakarta, Rabu (16/10/2024) malam.
Jokowi menegaskan tidak ada acara khusus begitu ia tiba di kampung halamnnya di Solo.
"Enggak ada (acara)," kata Jokowi.
Saat ditanya mengenai kumpul bersama keluarga di Solo, Jokowi menegaskan bahwa keluarganya berada di Jakarta dan di Medan. Yang ia maksud ialah ketiga anaknya, yakni Kahiyang Ayu, serta Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep.
"Keluarganya di mana? Keluarganya di Medan sama di sini (Jakarta)," kata Jokowi.
Naik Pesawat Komersil
Menteri Komunikasi dan Informatika yang juga Ketua Umum Relawan Projo, Budi Arie mengatakan Presiden Joko Widodo atau Jokowi akan menggunakan pesawat komersial ketika pulang menuju ke kampung halaman di Solo, Jawa Tengah usai tidak menjabat presiden.
Diketahui, Jokowi memilih ke Solo begitu selesai pelantikan presiden terpilih Prabowo Subianto dan acara pisah sambut pada Minggu, 20 Oktober 2024.
Budi menyampaikan Jokowi akan terbang ke Solo melalui Bandara Halim Perdanakusuma pada Minggu sore.
"Betul. Naik pesawat komersial dari Halim. Tanggal 20 Oktober jam 15," kata Budi kepada wartawan, Rabu (16/10/2024).
Namun, Budi belum memastikan maskapai apa yang akan digunakan Jokowi. Ia bilang antara Citilink atau Garuda Indonesia.
"Kalau enggak salah Citilink atau Garuda," ujar Budi.
Jokowi sebelumnya mengaku belum membeli tiket saat ditanya apakah pulang ke Solo menggunakan pesawat komersial.
Berita Terkait
-
Hadiri Pembekalan Kabinet Prabowo, Muka Gibran Ketutup Gantungan Baju Bikin Wartawan Kecewa: Ada-ada Aja Si Fufufafa
-
Sebentar Lagi jadi Wapres, Gibran Disebut bakal Warisi Sikap Poker Face Jokowi, Pakar: Buah Jatuh Gak Jauh dari Pohonnya
-
Prediksi Aksi Protes Kian Masif usai Jokowi Lengser dan Bebani Prabowo, Rocky Gerung: Masalah Gibran akan Hantui Publik
-
Mau Selamatkan Nasib Gibran? Rocky Gerung Ungkap Motif Jokowi Umbar Momen Makan Siang Bareng Prabowo di Solo
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
MAKI Ingatkan Jaksa Jangan Terjebak Manuver Nadiem Makarim
-
Kemenkes Siapkan Strategi Swab Mandiri untuk Perluas Deteksi Dini Kanker Serviks
-
KPK Bakal Periksa Eks Menaker Hanif Dhakiri Terkait Kasus Korupsi RPTKA
-
Polda Metro Jaya Sita 27 Kg Sabu dan Happy Five Senilai Rp41,7 Miliar di Tangerang
-
Propam Usut Dugaan Salah Prosedur Polisi yang Amankan Pedagang Es Gabus di Johar Baru
-
Bukan Cuma 28, Satgas PKH Ungkap Potensi Gelombang Baru Pencabutan Izin Perusahaan Pelanggar Hutan
-
KAI Daop 1 Rilis Jadwal Mudik Lebaran 2026, Siapkan 37 Ribu Kursi Per Hari
-
Pascabanjir Cengkareng, Sudin LH Jakbar Angkut 187 Ton Sampah dalam 8 Jam
-
Mensos Paparkan Data Bencana Januari 2026: 34 Titik Melanda Indonesia, Jawa Jadi Wilayah Terbanyak
-
12 Aparat Hukum Diduga Perkosa Seorang Ibu di Papua, Saksi Mata Ungkap Kronologi Pilu