Suara.com - Pasangan Sherly-Sarbin resmi ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Maluku Utara (Malut) sebagai pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Malut.
Dalam momen penerimaan Surat Keputusan (SK) pengganti calon Gubernur Malut tersebut, Sherly Tjoanda berkesempatan bicara di depan para pendukungnya.
“Hari ini saya menerima SK 56, tetapan calon pengganti Gubernur Maluku Utara yang menetapkan saya, Sherly Tjoanda Laos sebagai calon Gubernur Maluku Utara menggantikan mendiang suami saya, Bapak Benny Laos,” ucap Sherly.
Sherly yang masih merasakan duka mendalam, serta rasa sakit kedua kakinya yang terkena luka bakar itu dengan percaya diri akan meneruskan jejak mendiang suaminya, Benny Laos.
Ia mengatakan bahwa keputusan melanjutkan jejak suaminya ini bukanlah hanya karena perjuangan sang suami saja, melainkan untuk memperjuangkan ratusan ribu rakyat Maluku Utara.
“Saya memutuskan untuk melanjutkan, karena ini bukan tentang perjuangan 1 orang anak bernama Benny Laos, ini bukan tentang perjuangan seorang anak bernama Sherly Tjoanda,” ujarnya.
“Ini tentang perjuangan ratusan ribu masyarakat anak Maluku Utara, yang berharap mendapatkan kehidupan maju sejahtera. Untuk itu saya putuskan, saya lanjutkan perjuangan Benny Laos Bersama Pak Sarbin Sehe,” tambahnya.
Dengan sangat lantang dan percaya diri, Sherly mengungkapkan bahwa dirinya siap berjuang di Maluku Utara bersama pasangannya, Sarbin Sehe.
“Mari kita ubah rasa kehilangan kita menjadi rasa penghormatan kita kepada pak Benny Laos, dengan berjuang, amankan, menangkan,” ujar Sherly sambil bergetar tangannya.
Baca Juga: Pramono Anung Dorong Peran Santri dalam Pembangunan Bangsa di Hari Santri
“Bagi ratusan ribu masyarakat Maluku Utara yang akan hidup maju, Sejahtera, berkeadilan dan bermartabat, Kami siap,” tandasnya.
Sebelumnya, partai pengusung hingga masyarakat banyak yang meminta Sherly untuk maju menggantikan mendiang suaminya.
Dengan rentan waktu 7 hari yang diberikan KPU, akhirnya Sherly memutuskan untuk bersedia menggantikan posisi mendiang suami.
Untuk diketahui, calon Gubernur Maluku Utara Nomor urut 4, Benny Laos meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan di Kabupaten Pulau Taliabu.
Saat itu Benny dan timnya sedang berkampanye, namun saat mengisi BBM, Speedboatnya Bella 72 justru terbakar dan membuat dirinya terpental masuk ke dalam laut. Jenazah Benny kini dimakamkan di San Diego Hills Karawang, Jawa Barat.
Berita Terkait
-
Debat Kedua Pilkada Jakarta, Polisi Kerahkan 1.890 Petugas Gabungan dan Anjing Pelacak
-
Jhon Wempi Wetipo Ajukan Nama Agustinus Anggaibak Jadi Wagub Pengganti Mendiang Ausilius, Keluarga Menolak
-
Bobby Nasution-Kahiyang Ayu Peringati Hari Santri 2024 di Ponpes Labusel, Ajak Tokoh dan Santri Berantas Narkoba
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru
-
Judi Online Lebih Ganas dari Korupsi? Menteri Yusril Beberkan Fakta Mengejutkan
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting