Suara.com - Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka mengajak puluhan anak-anak yatim piatu berbelanja baju Lebaran di salah satu toko yang ada di Jalan Slamet Riyadi Solo, Jawa Tengah, Selasa (1/4/2025).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, sebanyak 85 anak dari berbagai panti asuhan yang diajak oleh Gibran membeli baju.
Mereka dipersilahkan memilih sesuai dengan keinginan masing-masing. Anak-anak juga tampak antusias mengikuti kegiatan tersebut.
Kepada wartawan, Gibran mengaku mengajak anak-anak tersebut agar mereka senang di hari kemenangan atau lebaran Idul Fitri 1446 hijriah.
Pada kesempatan tersebut, Gibran juga didampingi oleh Wali Kota Surakarta Respati Ardi.
"Baru kali ini, ini ditemani pak wali (Wali Kota Surakarta Respati Ardi) juga, biar anak-anak senang dapat baju baru," kata Gibran.
Sementara itu, Respati mengatakan anak-anak yatim piatu tersebut didapat dari data Dinas Sosial Kota Surakarta.
Ia mengatakan anak-anak tersebut berasal dari tujuh panti asuhan. Setiap anak mendapatkan jatah pembelian senilai Rp500.000.
"Tadi anak-anak beli macam-macam. Ada baju, sepatu, kacamata," kata Respati.
Baca Juga: Salat Idulfitri di Istiqlal Bareng Presiden Prabowo, Menag Nasaruddin Umar: Insya Allah
Mudik ke Solo
Seperti diberitakan sebelumnya, Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka mudik ke Solo, Jawa Tengah, pada Hari Raya Idul Fitri 1446 H sekaligus untuk menampung aspirasi warga.
Pada hari kedua di Solo, Selasa, Gibran meninjau pembagian bantuan wakil presiden di Gedung Graha Saba Buana.
"Hari ini, kami ngecek di beberapa tempat dengan pak wali kota (Wali Kota Surakarta Respati Ardi)," katanya.
Pembagian bantuan dari wakil presiden dilakukan di dua tempat, yakni di Graha Saba Buana dan Masjid Sheikh Zayed Solo.
"Ada dua tempat yang bisa menampung puluhan warga," katanya.
Berita Terkait
-
Temui Jokowi dan Megawati, Gibran Sebut Didit Prabowo Jadi Sosok Pemersatu Bangsa
-
Profil Brillian Fairiandi: Sutradara Al Video Gibran Naik Unta Bak Paul Atreides
-
Prabowo Dan Gibran Kompak Salat Ied Pakai Baju Muslim Putih, Jokowi Tetap di Solo
-
Prabowo-Gibran Salat Ied Bareng di Masjid Istiqlal, Polda Metro Jaya Kerahkan 710 Personel
-
Salat Idulfitri di Istiqlal Bareng Presiden Prabowo, Menag Nasaruddin Umar: Insya Allah
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
Dugaan Korupsi Tax Amnesty, Eks Dirjen Pajak Ken Dwijugiasteadi Dicekal, Tak Bisa ke Luar Negeri
-
7 Fakta Kematian Dosen Untag di Kos: AKBP B Diamankan, Kejanggalan Mulai Terungkap
-
KemenPPPA Dukung Arahan Prabowo Setop Kerahkan Siswa Sambut Pejabat
-
Tamparan Keras di KTT Iklim: Bos Besar Lingkungan Dunia Sindir Para Pemimpin Dunia!
-
Komdigi Kaji Rencana Verifikasi Usia via Kamera di Roblox, Soroti Risiko Privasi Data Anak
-
Detik-detik Pohon Raksasa Tumbang di Sisingamangaraja: Jalan Macet, Pengendara Panik Menghindar!
-
KPK Panggil 3 Kepala Distrik Terkait Kasus Korupsi Dana Operasional Papua
-
Pramono Ungkap Ada Orang Tidak Senang Ragunan Bersolek, Siapa?
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
Legislator PKB Beri Peringatan Keras ke Prabowo: Awas Jebakan Israel di Misi Pasukan Perdamaian Gaza