Suara.com - Ketua Umum Jakmania, Diky Soemarno, kini resmi menjabat sebagai staf khusus (stafsus) Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno. Diky sudah aktif bekerja di Balai Kota DKI Jakarta Pusat sejak resmi ditunjuk.
Namun, tak diketahui sejak kapan Diky mulai diangkat secara resmi sebagai stafsus. Pramono sendiri pernah bilang akan menunjuk 15 orang sebagai stafsus Gubernur-Wagub.
Momen diketahuinya Diky sebagai stafsus terjadi saat adanya pertemuan para pemain dan manajemen klub Persija dengan Pramono-Rano di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (10/4/2025).
Terlihat saat itu Diky memang sudah memakai kartu pengenal mirip dengan yang dikenakan para stafsus. Saat hendak diwawancara oleh awak media, Diky juga mengakui telah mendapatkan jabatan itu.
"Ini sebagai apa dulu nih? Sebagai stafsus atau Ketua Umum Jakmania?" ujar Diky.
Diketahui, Diky merupakan salah satu pendukung Pramono-Rano di Pilgub 2024 kemarin. Diky juga kerap hadir di berbagai aktivitas kampanye Pramono-Rano Karno.
Wajahnya juga terpampang di video kampanye Pramono-Rano bersama para influencer dan artis lainnya.
Menanggapi diangkatnya Diky sebagai stafsus, Penasehat Fraksi Partai Gerindra DPRD DKI Jakarta Rany Mauliani mengaku tak mempersoalkannya.
Ia menilai Pramono dan Rano punya wewenang untuk menunjuk siapa yang akan bekerja dengannya.
Baca Juga: Profil dan Sepak Terjang Amirul Wicaksono, Eks Direktur IT Bank DKI yang Dicopot Pramono Anung!
"Ya memang ada yang salah kah? Itu kan haknya ada di Pak Gub, tentunya beliau paling tahu siapa-siapa saja yang bisa beliau percaya untuk membantu beliau bertugas secara profesional," ucap Rany.
Apalagi, kata Rany, Diky sudah dikenal sebagai pendukung Pramono-Rano saat Pilkada. Hal ini memberi alasan kuat pengangkatan Diky sebagai stafsus.
"Ya apalagi kalau vokal (mendukung Pramono-Rano) kan sesuai dengan perjuangan berarti. Kita positif berpikir saja dulu," pungkas Rany.
Undang Pemain Persija
Sebelumnya Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dan Wakil Gubernur Rano Karno mengundang para pemain dan manajemen klub sepak bola Persija di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (10/4/2025). Kegiatan ini digelar untuk halal bihalal sekaligus berdialog soal sepak bola.
Saat menyampaikan sambutan dalam acara itu, Pramono mengajak dua pemain Persija yakni Muhammad Ferarri dan Witan Sulaeman untuk maju berbincang dengannya.
Berita Terkait
-
Pramono Anung Turun Tangan! Persija Dapat Keringanan Pajak dan Janji Carikan Sponsor!
-
Witan Pastikan Gaji Tak Telat, Ferrari ke Pramono soal Performa Persija Menurun: Manusia Pak
-
Ungkap Kebocoran Dana di Bank DKI Diduga Ulah Hacker, Pramono Diminta Tak Gegabah
-
Waswas jika PPSU Cuma Lulusan SD, PSI Kritik Pramono Anung: Bisa Bikin Warga Gak Semangat Sekolah
-
Profil dan Sepak Terjang Amirul Wicaksono, Eks Direktur IT Bank DKI yang Dicopot Pramono Anung!
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Bertambah jadi 2.493 WNI, KBRI Phnom Penh Percepat Proses Kepulangan Lewat Paspor Darurat
-
DPR Resmi Setujui 9 Anggota Ombudsman RI Baru Periode 2026-2031, Ini Daftarnya
-
Reza Arap Diperiksa 5 Jam Terkait Kematian Lula Lahfah, Polisi Cecar 30 Pertanyaan, Apa Saja?
-
Soroti Mulusnya Jalan Adies Kadir Jadi Hakim MK, Pakar UGM: Cacat Prosedur dan Tak Transparan
-
Garap Kali Cakung Lama, Pramono Anung Bakal Relokasi Rumah Warga Demi Jalan Inspeksi
-
Atasi Banjir Jakarta Utara, Pramono Anung Targetkan Normalisasi Kali Cakung Lama Rampung 2027
-
Gantikan Adies, Sari Yuliati Ditetapkan Jadi Wakil Ketua DPR RI dari Golkar
-
Terpilih Jadi Hakim MK, DPR Proses Pemberhentian Adies Kadir dari Kursi Wakil Ketua
-
Jadi Saksi, Rocky Gerung Sebut Jokowi Kewalahan Hadapi Isu Ijazah Palsu
-
Dipanggil Komisi III DPR, Kapolresta-Kajari Sleman Siap Beberkan Kasus Jambret Secara Menyeluruh