Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung enggan menyalahkan kejadian banjir kiriman yang jadi penyebab sejumlah area di Jakarta ikut terendam. Kendati begitu, Pramono mengakui kalau banjir kiriman kerap datang tiba-tiba meskipun cuaca Jakarta cerah.
"Karena memang kontribusi terbesar kadangkala kondisinya cerah seperti ini, tiba-tiba banjir seringkali terjadi. Karena memang kiriman dari atas. Tetapi saya sekali lagi tidak akan pernah menyalahkan kiriman ini," ujar Pramono kepada wartawan, Selasa (8/7/2025).
Pramono bahkan menyebut kalau banjir kiriman sebagai bentuk 'hadiah'. Alih-alih menyalahkan banjir kiriman dari daerah puncak, dia menyampaikan ingin fokus menyusun siasat untuk membenahi genangan tersebut.
"Ini adalah given. Sehingga dengan demikian saya tidak menggunakan kata-kata melawan banjir. Tetapi ya banjir ini kita siasati sebaik mungkin bagaimana caranya supaya tidak memberikan dampak kepada masyarakat," katanya.
Salah satu upaya yang dia lakukan dengan koordinasi dengan pemerintah daerah lainnya. Politisi PDIP itu mengakui tidak bisa mengatasi banjir Jakarta sendiri.
"Saya segera mengkoordinasikan dengan terutama Wali Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Depok, Bekasi. Dan pada hari ini saya juga akan nerima Wali Kota Bekasi. Karena memang tidak bisa menyelesaikan persoalan di Jakarta itu sendirian," ucapnya.
Sebelumnya, Pramono menuturkan kalau penyebab banjir Jakarta akibat curah hujan yang tinggi, banjir kiriman, dan rob.
Banjir Jakarta yang terjadi sejak Sabtu (5/7) kemarin itu sempat merendam sekitar 161 rukun tetangga (RT) serta berbagai jalan utama. Pramono memastikan, hingga Selasa (8/7) pagi tadi tersisa jadi hanya sekitar 25 RT yang masih terendam banjir.
"Kalau di jalan-jalan utama, kemarin memang sempat terjadi di Rasuna Said. Saya sudah meminta kepada Bu Kadis dan Bina Marga untuk segera membersihkan tali air, gorong-gorong, selokan, dan sebagainya. Supaya tidak boleh terulang lagi, terutama jalan protokol," pesan Pramono.
Baca Juga: Suara Live: Banjir Jakarta 'Tenggelam' oleh Aksi Memukau Penari Cilik Riau di Panggung Dunia!
Berita Terkait
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Misteri Lawatan Trump ke Asia: Sinyal Kejutan dari Korut, Kim Jong Un Sudah Menanti?
-
Viral Pencurian Brutal di Lampu Merah Tanjung Priok, Sopir Pasrah Pilih Tak Keluar Truk
-
Gaza Butuh Rp116,3 Triliun untuk Pulihkan Layanan Kesehatan yang Hancur Total
-
Hadirkan Cahaya Bagi Warga Sabang Aceh, Ubah Gelap Jadi Harapan Baru: Kiprah PLN Peringati HLN ke-80
-
Cuaca Ekstrem dan Suhu Panas Landa Indonesia, Waspada di Tiga Provinsi Siaga
-
Momen Langka di Kuala Lumpur, Donald Trump dan Prabowo Subianto Hadiri KTT ASEAN
-
Heboh Emak-Emak di Sambas Diduga Nistakan Agama, Polres dan MUI Turun Tangan
-
Skandal Korupsi Kemenaker Melebar,Giliran Jurnalis dan Atase di Malaysia 'Diinterogasi' KPK
-
Ungkap 38 Ribu Kasus Narkoba, Mahfud MD Puji Polri: Setiap Keberhasian Patut Diapresiasi
-
Duka dari Bangkok: Ratu Sirikit, Ibunda Raja Thailand, Wafat di Usia 93 Tahun