Suara.com - Ketua Majelis Syuro Partai Ummat, Amien Rais blak-blakan mendesak agar aparat penegak hukum segera menjebloskan mantan Presiden Jokowi ke penjara. Alasan Amien Rais ngotot agar Jokowi diproses secara hukum lantaran dianggap membuat kegaduhan soal drama ijazah yang hingga kini masih disorot publik.
Pernyataan itu disampaikan Amien Rais lewat video yang diunggah di akun Youtube pribadinya, Amien Rais Official pada Selasa (8/7/2025). Dalam video itu, Amien Rais awalnya mengungkit kasus Bambang Tri Mulyono dan Gus Nur yang akhirnya masuk penjara usai menuding Jokowi memiliki ijazah palsu pada Maret 2023 lalu.
Namun, Amien Rais menyebut jika Bambang Tri dan Gus Nur tidak menyoal masalah ijazah S1 Jokowi yang kekinian menjadi polemik.
"Gugatan ijazah palsu Jokowi diawali ketika Bambang Tri Mulyono, nuduh Mulyono Jokowi tidak punya ijazah SD, SMP, dan SMA. Waktu itu Tri Mulyono tidak mempermasalahkan apakah Mulyono punya ijazah asli S1 Kehutanan UGM. Saya ulangi lagi, Bambang Tri Mulyono tidak mengangkat lewat satu patah kata pun tentang ijazah S1 Jokowi yang ternyata juga palsu," ujar Amien Rais dikutip Rabu (9/7/2025).
Menurutnya, alih-alih hendak menantang Jokowi untuk bisa membeberkan soal ijazahnya ke publik, Bambang Tri dan Gus Nur malah diproses secara hukum karena diduga menyebarkan ujaran kebencian.
"Pengadilan Negeri Solo tidak malahkan asli atau palsunya ijazah Jokowi, tetapi justru mengganjar hukuman penjara buat Bambang Trimulyono dan Gus Nur yang menantang Jokowi bermubahalah dijatuhi hukuman pidana masing-masing 6 tahun. Luar biasa," ungkapnya.
Lebih lanjut, mantan Ketua MPR RI itu pun mengaitkan kasus lama itu dengan drama ijazah Jokowi yang kekinian masih berlanjut. Amien Rais pun menyinggung nama Roy Suryo dkk yang menguliti soal ijazah SI Jokowi karena dianggap palsu.
Diketahui, atas tudingan soal ijazah palsu, Jokowi pun telah melaporkan sejumlah pihak ke Polda Metro Jaya.
Di tengah kasus yang masih bergulir di kepolisian, Amien Rais pun menyindir sikap Jokowi karena belum juga mau mengungkapkan ijazah aslinya ke publik.
Baca Juga: Ungkit Kasus Pagar Laut, Said Didu Samakan Nasib Bobby Nasution dengan Kades Kohod, Kenapa?
"Yang amat sangat menjengkelkan dan memuakkan adalah respons Jokowi hanya mau menunjukkan ijazah aslinya, nanti kalau perkara sudah masuk persidangan," ungkap Amien Rais.
Saking ngotot lantaran drama ijazah dianggap memicu kegaduhan, Amien Rais justru mendesak agar Jokowi segera dipenjara. Di akhir video itu, Amien Rais pun memberikan pernyataan yang menohok apabila aparat segera memenjarakan Jokowi.
"Tidak usah pakai alasan babibu segera masukkan Jokowi ke lembaga pemasyarakatan sesuai undang-undang dan KUHP yang berlaku. Dan hal ini juga merupakan hadiah buat bangsa Indonesia dalam suasana kita semua menyongsong segera ber-HUT proklamasi kemerdekaan Indonesia yang ke-80 tahun, Insyaallah tanggal 17 Agustus 2025," ujarnya.
Berita Terkait
-
Ungkit Kasus Pagar Laut, Said Didu Samakan Nasib Bobby Nasution dengan Kades Kohod, Kenapa?
-
Sebut KPK Dikendalikan Jokowi, Said Didu: Bobby Pasti Aman!
-
Beathor Suryadi Dipecat usai Bongkar Ijazah Jokowi? Rocky Gerung: Dia Gak Ada Takutnya!
-
Eks Jubir FPI Buka Suara soal Drama Ijazah Jokowi, Munarman Kuliti Kesalahan Polisi, Apa Itu?
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
4 Personel Brimob Diamankan Usai Insiden Penembakan di Tambang Ilegal Bombana
-
Merangkak Pulang dari Semak Belukar: Kisah Nenek Saudah Korban Perlawanan terhadap Mafia Tambang?
-
Tunjangan Hakim Karir Tembus Rp110 Juta, Hakim Ad Hoc Ancam Mogok Sidang 12-21 Januari
-
Respons Istana soal Beredar Perpres Tugas TNI Atasi Terorisme
-
Aceh Masih 'Lumpuh', Status Tanggap Darurat Bencana Diperpanjang Hingga 22 Januari
-
Rekrutmen TNI AD 2026: Jadwal, Syarat Pendidikan, Batas Usia, dan Ketentuan Fisik
-
Jaksa Incar Aset Mewah Nadiem, Izin Sita Tanah-Bangunan di Dharmawangsa Diajukan ke Hakim
-
Anggota DPRD DKI Minta Bank Jakarta Benahi Keamanan Siber Sebelum IPO 2027
-
Pulang Nongkrong Ditangkap Polisi, Orang Tua Terdakwa Demo Berharap Bisa Idul Fitri Bersama Anak
-
Niat Kencan Berujung Petaka: AP Dituntut 1 Tahun Bui, Diduga Korban Salah Tangkap Demo Agustus