Suara.com - Suasana mencekam menyelimuti Jalan Kolonel Masturi, Desa Jambudipa, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (KBB) pada Selasa malam (22/7/2025).
Sebuah truk boks yang mengangkut peralatan dapur untuk program Makan Bergizi Gratis (MBG) mengalami kecelakaan hebat, menabrak dua kendaraan lain sebelum akhirnya terguling dan memblokir seluruh badan jalan.
Insiden tragis yang terjadi sekitar pukul 18.30 WIB ini mengakibatkan delapan orang mengalami luka-luka dan, menurut laporan terbaru, merenggut nyawa seorang anak berusia 10 tahun.
Kecelakaan bermula saat truk boks Hino yang memuat sekitar lima ton peralatan dapur melaju dari arah Cisarua menuju sebuah gudang logistik MBG di Jambudipa.
Menurut keterangan saksi dan rekan sopir truk, kendaraan tersebut merupakan bagian dari konvoi tiga truk yang berangkat dari Bekasi.
Saat melintasi medan jalan yang menurun tajam dan curam di Jalan Kolonel Masturi, sopir truk diduga kehilangan kendali atas kendaraannya.
Dugaan kuat mengarah pada kegagalan fungsi sistem pengereman atau rem blong.
"Truk melaju dari arah Cisarua menuju Cimahi. Lalu di lokasi kejadian pengemudi tidak dapat mengendalikan kendaraan. Lalu menabrak dua kendaraan yang melaju searah," kata Kasat Lantas Polres Cimahi, AKP Yudha Satyo Rahardjo.
Kendaraan besar itu kemudian menghantam satu unit mobil minibus Suzuki Ertiga dan sebuah sepeda motor matic yang berada di depannya sebelum akhirnya terguling.
Baca Juga: Siswi di Labusel Terpaksa Berhenti Sekolah: Malu Ditagih Uang Rekreasi, Padahal Tak Ikut Jalan-jalan
Suara dentuman keras sontak membuat warga sekitar panik dan berhamburan keluar untuk menolong.
"Saya lagi di rumah terdengar suara keras, seperti ledakan. Setelah dicek, ternyata ada truk terguling dan menabrak mobil serta motor. Di dalam mobil ada empat orang, dan di motor ada tiga orang yang katanya mau ke Indomaret," ujar Deni, salah seorang warga di lokasi kejadian.
Akibat benturan keras, delapan orang dilaporkan mengalami luka-luka, mulai dari ringan hingga berat.
Para korban, termasuk penumpang mobil Ertiga dan pengendara motor, segera dilarikan ke rumah sakit terdekat seperti RSUD Cibabat dan RS Mitra Kasih di Cimahi untuk mendapatkan penanganan medis intensif.
Nahas, sebuah laporan dugaan menyebut insiden ini memakan korban jiwa. Seorang anak perempuan berinisial N (10 tahun) yang dibonceng di sepeda motor dilaporkan meninggal dunia setelah tertabrak dan terjepit kendaraan.
"Korban meninggal yakni pengendara sepeda motor yang tertabrak dan terjepit kendaraan yang mengalami tabrakan beruntun," kata Kasatlantas Polres Cimahi kepada wartawan.
Tag
Berita Terkait
-
Siswi di Labusel Terpaksa Berhenti Sekolah: Malu Ditagih Uang Rekreasi, Padahal Tak Ikut Jalan-jalan
-
Tewas Ditabrak Diduga Orang Mabuk di Al Azhar Jaksel, Kakak Korban Ungkap Fakta Mencengangkan!
-
Detik-Detik Mencekam: Jet Tempur Bangladesh Hancurkan Sekolah, Puluhan Nyawa Melayang!
-
Polisi Periksa 20 Guru-Siswa, Terbongkar Skenario Balas Dendam di Balik Viral Siswa MPLS Dikeroyok
-
Hari Terakhir MPLS Jadi Neraka, Siswa Baru SMP di Blitar Dikeroyok Kakak Kelas, Videonya Viral!
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Jakarta Dikepung Cuaca Ekstrem, Pemprov DKI Imbau Perusahaan Terapkan WFH
-
Prabowonomics Menggema di WEF Davos 2026: Dari Danantara, MBG, hingga Efisiensi Anggaran
-
Tawuran Subuh di Bekasi Tewaskan Mahasiswa, Dua Pembacok Dibekuk Polisi
-
Banjir Masih Menggenang, Daftar Rute Transjakarta yang Setop Operasi dan Dialihkan Pagi Ini
-
Usai Pidato di Davos, Prabowo Lanjut 'Nongkrong' dan Ngopi Bareng Menteri di Paviliun Indonesia
-
Jakarta Terkepung Banjir, Disdik DKI Resmi Berhentikan Sekolah Tatap Muka Sementara
-
Lagi! Pandji Pragiwaksono Dipolisikan ke Polda Metro, Kali Ini Soal Analogi Salat di Materi Mens Rea
-
Longsor Terjang Jagakarsa, Dua Rumah Rusak dan Harta Benda Hanyut ke Kali
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir, 125 RT dan 14 Ruas Jalan Tergenang, Ratusan Warga Mengungsi
-
Tantang Pihak-pihak yang Berani Suap Pejabat, Prabowo Wanti-wanti Ada Akibatnya