Suara.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung, Bali, menyerahkan apresiasi berupa uang penghargaan.
Kepada anggota paskibraka yang bertugas pada upacara HUT ke-80 Kemerdekaan Ke-80 Republik Indonesia.
“Uang pembinaan kami serahkan kepada anggota paskibraka asal Badung yang bertugas di tingkat Provinsi Bali dan Kabupaten Badung masing-masing sebesar Rp10 juta,” ujar Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa dalam keterangannya di Mangupura, Senin 18 Agustus 2025.
Selain kepada anggota Paskibraka, pihaknya memberikan apresiasi kepada pelatih paskibraka dari TNI dan Polri masing-masing Rp5 juta.
Serta komandan pasukan dan pasukan pengawal di Kabupaten Badung sebesar Rp10 juta
Bupati Wayan Adi Arnawa berterima kasih seluruh anggota paskibraka yang telah menyelesaikan tugas dalam rangkaian peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan RI tahun 2025.
"Atas nama pemerintah, saya menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh komponen, seluruh perangkat upacara baik dari pembina, komandan upacara, adik-adik anggota paskibraka,” kata dia.
Ia juga berterima kasih kepada seluruh peserta yang ikut terlibat langsung dalam pelaksanaan upacara.
Mulai dari detik-detik Proklamasi sampai pada acara penurunan bendera.
Baca Juga: Detik-detik Bendera Terbalik di HUT RI, Tangis Histeris Paskibraka Pecah Seketika
“Kami bersyukur rangkaian pelaksanaan HUT ke-80 Kemerdekaan RI di wilayah Kabupaten Badung dapat berjalan lancar," ungkap dia.
Bupati Adi Arnawa menjelaskan melalui momentum tersebut Pemkab Badung meminta seluruh masyarakat untuk terus menggelorakan semangat perjuangan para pahlawan.
Masyarakat juga diminta untuk menumbuhkan rasa cinta Tanah Air, mempererat persaudaraan, serta mendorong seluruh elemen masyarakat Badung agar bersama-sama mewujudkan pembangunan yang berlandaskan nilai kebangsaan.
“Mari menunjukkan solidaritas dengan menjunjung kebersamaan persatuan dan kesatuan. Tanggung jawab kami ke depannya adalah melanjutkan perjuangan dari pada para pahlawan yang telah mendahului kami," ucapnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Melengos Tak Disalami, Heboh SBY Cueki Kapolri Listyo Sigit di HUT TNI, Publik Curigai Gegara Ini!
-
Dipotong Rp15 Triliun, Jakarta Alami Pemangkasan Dana Transfer dari Pusat Paling Besar
-
KPK Pulangkan Alphard yang Disita dari Eks Wamaneker Noel, Kok Bisa?
-
Prabowo Singgung Kerugian Tambang Ilegal Rp300 Triliun, Gestur Bahlil Colek Rosan Jadi Sorotan!
-
Perkara Diklakson, Anggota Ormas Gebuki Warga di Kramat Jati: Dijenggut, Diseret hingga Bonyok!
-
Menkeu Purbaya Temui Pramono di Balai Kota, Apa yang Dibahas?
-
Keuntungan PAM JAYA jika Berubah Status Perseroda, Salah Satunya Ini!
-
Kemenpar Gelar SEABEF 2025, Forum Perdana Bahas Industri Event Asia Tenggara dan Tantangannya
-
Uji Keabsahan Penangkapan, Sidang Praperadilan Delpedro Cs Bakal Digelar 17 Oktober
-
Dosen Filsafat Ungkap: Media Sosial Jadi Arena Politik Baru Generasi Z