Suara.com - Viral video seorang bocah laki-laki memunguti sisa makanan dari kardus-kardus bekas jamuan para pejabat dan tamu undangan usai perayaan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-80.
Bocah berusia kisaran lima thaun itu dengan senyum polos dan tangan kecilnya membuka satu per satu kotak makanan yang ditinggalkan. Ia berharap menemukan sesuatu yang bisa dibawa pulang.
Tangannya tampak memegang beberapa bungkus makanan atau jajanan ringan yang berhasil ia kumpulkan dari kotak-kotak makanan bekas itu.
Setelah itu, ia memasukkan makanan sisa yang masih layak dimakan itu ke dalam kresek hitam berukuran sedang.
Kresek tersebut terlihat sudah hampir penuh dengan makanan sisa jamuan acara yang dikumpulkannya.
Sementara itu, di sekeliling bocah tersebut terlihat banyak tumpukan kotak makanan yang sudah diperiksanya satu per satu.
Setelah memastikan tidak ada makanan yang tersisa, bocah tersebut pindah ke tempat lainnya untuk memeriksa kotak lainnya.
Dengan cekatan, si bocah memeriksa apakah ada sisa makanan di kotak-kotak tersebut.
Baca Juga: 7 Fakta Mencengangkan di Balik Bebas Bersyaratnya Setya Novanto
Ia bahkan tak ingin melewatkan satu kotak pun yang mungkin masih berisi makanan sisa jamuan.
Dari keterangan di video yg dibagikan akun @pembasmi.kehaluan.reall diketahui bahwa kejadian itu terjadi di Lapangan Sultan Hasanuddin, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.
Aksi bocah laki-laki yang mengumpulkan sisa makan dari acara jamuan pada perayaan HUT RI itu menuai sorotan.
Banyak yang merasa miris dengan ketimpangan sosial yang masih ada di negeri ini.
Di satu sisi, perayaan yang dihadiri pejabat berlangsung meriah dan penuh jamuan. Di sisi lain, masih banyak orang yang tak mampu yang harus mencari makanan dari sisa acara.
"Sabar ya dek, nanti besar jadi orang sukses," komentar akun @ugy***
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Benarkah Ada Program Sertipikat Tanah Gratis BPN di HUT RI ke-80?
-
Kemendagri Rayakan Puncak HUT ke-80 dengan Jalan Sehat dan Bazar Meriah di TMII
-
Skakmat Kaum Pesimis, Mahfud MD Paparkan Kemajuan Indonesia Sejak Merdeka yang Kerap Dilupakan
-
Heboh Video Ratusan Nasi Kotak Berserakan Diduga Menu HUT RI di Istana, Publik Murka: Efisienshit!
-
Ekspresi Patrick Kluivert saat Upacara HUT RI ke-80 Jadi Sorotan
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Pendidikan Tak Boleh Terputus Bencana, Rektor IPB Pastikan Mahasiswa Korban Banjir Bisa Bebas UKT
-
42 Ribu Rumah Hilang, Bupati Aceh Tamiang Minta BLT hingga Bantuan Pangan ke Presiden Prabowo
-
Tanggul Belum Diperbaiki, Kampung Raja Aceh Tamiang Kembali Terendam Banjir
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap