- Mendagri Tito mengatakan Presiden Prabowo akan melantik Menko Polkam baru.
- Tito wajib hadir dalam agenda hari ini lantaran Kemendagri berada dalam koordinasi Menkopolkam.
- Beredar kabar sosok yang akan dilantik Prabowo sebagai Menko Polkam adalah Djamari Chaniago.
Suara.com - Presiden RI Prabowo Subianto akan melantik sosok Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Polkam) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (17/9/2025).
Hal itu disampaikan langsung Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian saat mengkonfirmasi kabat tersebut.
Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi, tampak Tito awalnya tiba di Istana dengan pakaian super lengkap atau PSL dengan dasi berwarna biru langit.
Biasanya adanya dasi biru langit tersebut menandakan adanya agenda pelantikan pejabat di Istana.
Saat dikonfirmasi, Tito menyampaikan jika kabarnya memang akan ada pelantikan pejabat Menko Polkam definitif siang ini.
"Saya dengar ada (pelantikan) Menkopolkam," kata Tito saat ditanya awak media.
Sambil berjalan Tito menyampaikan, dirinya wajib hadir dalam agenda hari ini lantaran Kemendagri berada dalam koordinasi Menkopolkam.
Kendati begitu, Tito enggan menyebut siapa sosok yang akan dilantik sebagai Menkopolkam menggantikan posisi Budi Gunawan.
Tito lantas hanya bergegas masuk ke Komplek Istana.
Baca Juga: Eks Wakapolri Ahmad Dofiri Datangi Istana di Tengah Santer Isu Reshuffle Kabinet
Santer dikabarkan dan beredar informasi di kalangan awak media, memang nama yang disebut-sebut akan dilantik adalah Letjen Tni Pur Djamari Chaniago sebagai Menkopolkam definitif yang baru.
Respons DPR
Sebelumnya Wakil Ketua Komisi I DPR, Dave Laksono mengatakan akan ada pelantikan pejabat hari ini di Istana.
Dari informasi yang beredar di Senayan, nama purnawirawan Letjen TNI AD sekaligus politikus Partai Gerindra, Djamari Chaniago, disebut-sebut akan menduduki kursi Menko Polkam.
"Iya (Djamari Chaniago akan dilantik jadi Menko Polkam)," kata Dave kepada wartawan, Rabu (17/9/2025).
Dalam beberapa hari terakhir, nama Djamari Chaniago ramai dibincangkan menjadi kandidat kuat untuk mengisi jabatan Menko Polkam.
Berita Terkait
-
Komisi I DPR Benarkan Djamari Chaniago Akan Dilantik Jadi Menko Polkam, Menporanya Erick Thohir?
-
Tanda-tanda Erick Thohir Jadi Menpora
-
Didampingi Istri, Ahmad Dofiri Kepergok ke Istana, Sinyal Kuat Reshuffle Kabinet Prabowo Jilid 3?
-
Eks Wakapolri Ahmad Dofiri Datangi Istana di Tengah Santer Isu Reshuffle Kabinet
-
Profil Djamari Chaniago: Jenderal yang Dulu Pecat Prabowo, Kini Jadi Kandidat Kuat Menko Polkam
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Sopir Angkot Cegat Mikrotrans JAK41 di Velodrome, Dishub DKI Janji Evaluasi Rute
-
Ratusan Warga Prasejahtera di Banten Sambut Bahagia Sambungan Listrik Gratis dari PLN
-
Hasto PDIP: Ibu Megawati Lebih Pilih Bendungan dan Pupuk Daripada Kereta Cepat Whoosh
-
Putri Zulkifli Hasan Sambut Putusan MK: Saatnya Suara Perempuan Lebih Kuat di Pimpinan DPR
-
Projo Tetapkan 5 Resolusi, Siap Kawal Prabowo hingga 2029 dan Dukung Indonesia Emas 2045
-
Budi Arie Bawa Gerbong Projo ke Gerindra? Sinyal Kuat Usai Lepas Logo Jokowi
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo
-
Dua Tahun Lalu Sakit Berat, Kini Adies Kadir Didoakan Kembali di Majelis Habib Usman Bin Yahya
-
Makna Arahan Mendagri Tito Karnavian Soal Dukungan Pemda Terhadap PSN
-
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Wafat, Akhir Perjalanan Sang Pemersatu Takhta Mataram