News / Nasional
Senin, 03 November 2025 | 16:39 WIB
Mantan Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI), Ignasius Jonan. (Suara.com/Novian)
Baca 10 detik
  • Jonan tampak mengenakan setelan jas lengkap dengan dasi. Ia turut menenteng tas bewarna cokelat.
  • Jonan mengaku belum tahu pemanggilannya ke Istana dalam rangka apa.
  • AHY membahas perihal Kereta Cepat Jakarta-Bandung atau Whoosh dengan Presiden Prabowo Subianto.

Suara.com - Mantan Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI), Ignasius Jonan, menghadap Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin sore.

Jonan mengaku belum tahu pemanggilannya ke Istana dalam rangka apa. Ia sebatas menegaskan kehadirannya di Istana atas undangan Sekretaris Kabinet Letkol Teddy Indra Wijaya.

"Nggak tahu. Diundang Pak Seskab itu," kata Jonan di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (3/11/2025).

Jonan tampak mengenakan setelan jas lengkap dengan dasi. Ia turut menenteng tas bewarna cokelat.

"Handphone ini," ujar Jonan mengungkap isi di balik tas yang ia bawa.

Jonan membantah telah menyiapkan materi khusus perihal pertemuannya dengan kepala negara, sore ini.

"Ya ngobrol aja," kata Jonan

Diketahui, kedatangan Jonan ke Istana di tengah Prabowo memanggil Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY.

Salah satu pembahasan dalam pertemuan tersebut ialah mengenai permasalahan Whoosh serta restrukturisasi utang kereta cepat Jakarta-Bandung tersebut.

Baca Juga: Said Didu: Menkeu Purbaya Buka Kotak Pandora Utang Era Jokowi, Angkanya Rp24.000 Triliun!

Menanggapi pertanyaan kedatangannya terkait rapat membahas Whoosh, Jonan tidak menegaskan.

"Mungkin, saya sudah pensiun jadi nggak ngikutin," kata Jonan.

Jonan juga menolak berkomentar mengenai polemik utang proyek kerja sama Indonesia-Tiongkok tersebut.

"Saya nggak komentari itu," kata Jonan.

Kereta cepat Jakarta-Bandung atau Whoosh tengah melintas.(foto dok. KCIC)

Diketahui, AHY membahas perihal Kereta Cepat Jakarta-Bandung atau Whoosh dengan Presiden Prabowo Subianto.

Hal itu dikonfirmasi AHY saat tiba di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta untuk menghadap Prabowo.

Load More