News / Nasional
Senin, 05 Januari 2026 | 17:55 WIB
Presiden Prabowo Subianto (kiri) didampingi Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka (kedua kiri) memimpin Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Jakarta. [ANTARA FOTO/Galih Pradipta]
Baca 10 detik
  • Presiden Prabowo akan mengadakan retret Kabinet Merah Putih pada Selasa, 6 Januari 2026.
  • Acara pertemuan penting tersebut dijadwalkan berlangsung sehari penuh di kediaman pribadi presiden di Hambalang.
  • Seluruh anggota kabinet wajib hadir dengan mengenakan seragam berwarna cokelat muda atau khaki.

Suara.com - Presiden Prabowo Subianto akan menggelar retret Kabinet Merah Putih, pada Selasa (6/1/2026).

Retret nantinya digelar di kediaman pribadi Prabowo di Hambalang, Kabupaten Bogor.

Rencananya, seluruh anggota kabinet akan hadir di Hambalang.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengonfirmasi perihal agenda retret.

"Besok ada retret," kata Airlangga di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (5/1/2026).

Terpisah, Wakil Menteri Dalam Negeri Bima Arya menegaskan pelaksanaan retret hanya untuk satu hari.

"Undangan untuk besok saja, untuk seluruh anggota kabinet," kata Bima.

Adapun peserta retret yabg merupakan anggota Kabinet Merah Putih diminta mengenakan seragam, seperti retret sebelumnya.

Tetapi seragam yang dikenakan bukan sergaman Komcad, melainkan busana warna cokelat muda.

Baca Juga: Dipanggil Prabowo Awal Tahun, Dasco Dapat Tugas Khusus

"Cokelat muda/khaky," kata Bima.

Load More