Suara.com - Hingga September 2020, penjualan di pasar otomotif Nasional masih mengalami kondisi pasang-surut dan belum menunjukkan pergerakan kenaikan secara signifikan di tengah kondisi pandemi COVID-19.
Secara nasional, sejak awal tahun hingga year to date (YTD) September 2020, pencapaian wholesales ada di kisaran 372 ribu unit dan retail sales sekitar 407 ribu unit.
Melihat data YTD September 2020, perolehan wholesales Daihatsu secara total mencapai 69.182 unit dengan peningkatan market share menjadi 18,6 persen jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar 17,6 persen.
"Kami berharap kondisi penjualan ini dan daya beli dapat terus membaik di tengah kegiatan masyarakat yang masih beraktivitas dengan tetap menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19," jelas Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International – Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).
Terkait retail sales, penjualan Daihatsu YTD Sep-2020 mencapai 73.488 unit dengan peningkatan market share menjadi 18 persen dibandingkan periode sama tahun lalu, yaitu 16,8 persen.
Secara bulanan, wholesales Daihatsu meningkat menjadi 11.204 unit pada September 2020, atau naik sekitar 68 persen dari yang sebelumnya sebesar 6.651 unit pada Agustus 2020.
Pada retail sales, di September 2020 tercatat 7.721 unit, atau naik sekitar 23 persen dibandingkan Agustus 2020 lalu yaitu 6.300 unit.
Dalam hal kontribusi model, secara akumulatif retail sales hingga September 2020, Astra Daihatsu Sigra tetap berada di puncak penjualan dari perusahaan ini. Yaitu mencapai 19.918 unit, atau berkontribusi sebesar 27,1 persen, diikuti Daihatsu Gran Max Pick-Up 16.231 unit (22,1 persen), dan Daihatsu Terios 10.888 unit (14,8 persen).
Sebagai catatan, dalam bincang-bincang virtual bulan lalu, Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT Astra-Daihatsu Motor (ADM) menyampaikan alasan mengapa permintaan Daihatsu Gran Max tetap ada.
Baca Juga: Usah Kaget Bila Ketemu Daihatsu Gran Max Berlogo Mazda, Ini Jawabnya
"Masuk kategori commercial vehicle, Daihatsu Gran Max dibutuhkan konsumen untuk menopang usahanya, sehingga tidak didasarkan kepada keinginan pribadi yang bisa ditunda kapan-kapan," paparnya.
Semoga pasar otomotif Nasional lebih berkontraksi positif untuk mendukung sektor perekonomian Indonesia.
Berita Terkait
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
Daihatsu Rocky Hybrid Sampai Tangan Konsumen di GJAW 2025
-
4 Mobil Bekas Irit Cuma Rp60 Jutaan Buat Liburan Akhir Tahun, Ideal untuk Keluarga Kecil
-
Harga Mobil Bekas Daihatsu Sigra 2017 Mulai Rp 70 Jutaan Ini Spesifikasi Lengkapnya
-
Daihatsu Stabil di Urutan 2 Pasar Mobil Indonesia, Dominan di Pasar Commercial Low dan LCGC
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Lepas L8 Versi Setir Kanan Debut Global di Indonesia, Incar Segmen SUV Premium
-
DFSK Gelora E Ditawarkan dengan Harga Lebih Terjangkau di GJAW 2025
-
Berapa Harga Mobil Bekas Toyota Veloz? Versi Hybrid Resmi Diluncurkan di Indonesia
-
5 Motor Matic Bekas Alternatif Nmax yang Tahan Banting untuk Jalanan Pegunungan
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil yang Aman Buat AC dan Aromanya Enak Buat Hidung
-
Wuling New Alvez Tampil Lebih Stylish Berkat Sejumlah Penyegaran
-
5 Rekomendasi Mobil Matic Rp50 Jutaan buat Ibu-Ibu Antar Jemput Anak Sekolah
-
Tampil di GJAW 2025, Harga Jaecoo J5 EV Masih di bawah Rp 250 Juta
-
7 Pilihan Motor Matic Irit dengan Pajak Murah Sesuai Gaji Guru
-
Bukan Cuma Motornya, 4 'Seragam' Resmi ADV160 Ini Bikin Ganteng di Jalan