Suara.com - Presiden Joko Widodo menjanjikan apresiasi menggiurkan bagi para atlet nasional yang mampu meraih medali emas Asian Games 2018. Mulai dari bonus Rp 1,5 miliar, rumah, hingga diangkat menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN).
Hal ini disampaikan Jokowi disela-sela kunjungannya ke Palembang, Sumatera Selatan, untuk meresmikan lima venue yang akan digunakan pada Asian Games 2018, Sabtu (14/7).
Pada kesempatan itu, Jokowi menyatakan harapannya Indonesia bisa masuk jajaran 10 Besar perolehan akhir medali Asian Games 2018.
Baca Juga: Resmikan 5 Venue JSC, Jokowi Jajal Bowling dan Dayung Perahu Naga
Keinginan itu untuk meningkatkan prestasi Indonesia dalam Asian Games sebelumnya, tahun 2014 di Incheon, Korea Selatan, dimana Indonesia hanya menempati urutan 17.
"Syukur-syukur kalau masuk 8 besar," ujar mantan gubernur DKI Jakarta ini.
Di samping itu, Jokowi mengatakan juga sudah meminta kepada Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC) untuk menggratiskan tiket, terutama bagi para pelajar.
"(Tiket gratis untuk pelajar) ini sudah saya mintakan kepada mereka—INASGOC," ujarnya.
Sementara itu, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi mengatakan, sudah memberikan target medali emas kepada berbagai cabang olahraga, diantaranya Dayung, Skateboard, dan Panjat Tebing.
"Dari dayung sendiri kami targetkan mampu meraih dua medali emas," katanya.
Baca Juga: Lima Wakil Indonesia Lolos ke Semifinal Thailand Terbuka
Terkait persiapan para atlet, Menpora menyatakan kesiapannya sudah mencapai 50 persen. Sebagian atlet juga masih berada di luar negeri untuk menjalani try out atau training camp.
"Sebagiannya lagi sudah mulai bergerak termasuk di Palembang untuk uji coba venue yang akan digunakan," pungkasnya. [Andhiko Tungga Alam]
Tag
Berita Terkait
-
Berkas Roy Suryo Cs Dilimpahkan ke Kejaksaan, Kapan Tersangka Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Disidang?
-
Kuasa Hukum Roy Suryo Sebut Kunjungan Eggi Sudjana ke Solo 'Bentuk Penyerahan Diri'
-
Bantah Dibekingi Orang Besar, Abdul Gafur Tantang Pembuktian Aliran Dana ke Kubu RRT
-
Permohonan RJ Eggi Sudjana Masuk, Polda Metro Tunggu Kesepakatan Pelapor di Kasus Ijazah Jokowi
-
Gaji ASN Pemprov Gorontalo Macet, Gubernur Gusnar Ismail Sampaikan Permohonan Maaf
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak