Suara.com - Sebanyak 25 pebulutangkis Indonesia bersiap tampil di All England 2020, 11-15 Maret mendatang. Di turnamen bulutangkis tertua itu Indonesia membidik satu gelar.
Target itu sama dengan pencapaian tahun lalu, di mana Indonesia hanya membawa pulang satu gelar ke Tanah Air.
Gelar tersebut diraih pasangan senior ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.
Meski secara tegas menyebut menargetkan satu gelar, namun PBSI selaku induk olahraga bulutangkis Indonesia, tak secara spesifik sektor yang ditargetkan meraih gelar.
"Target kami tetap satu gelar, mempertahankan yang tahun lalu," kata Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI Susy Susanti dalam konferensi pers di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (5/3/2020).
"Tapi saya tidak menyebutkan sektor mana, karena tidak ingin membebani atlet tertentu. Memang yang paling berpeluang ada di sektor ganda putra."
"Tapi tunggal putra, ganda putri dan ganda campuran memiliki peluang yang sama. Untuk tunggal putri bukannya pesimis, tapi kami lebih realistis melihat persaingan di lapangannya," tandas Susy.
Berikut daftar pebulutangkis Indonesia di All England 2020:
Tunggal Putra: Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito, Tommy Sugiarto
Baca Juga: Diintai Corona, Indonesia Tetap Siap Tempur di All England 2020
Tunggal Putri: Gregoria Mariska Tunjung
Ganda Putra: Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso
Ganda Putri: Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto
Ganda Campuran: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso
Keterangan: Para atlet dan ofisial akan bertolak ke Inggris untuk mengikuti All England 2020 pada, Sabtu (7/3/2020) pukul 21.00 WIB.
Berita Terkait
-
Diintai Corona, Indonesia Tetap Siap Tempur di All England 2020
-
All England 2020: Indonesia Targetkan Satu Gelar Juara
-
Piala Thomas 2020: Indonesia Waspadai Empat Negara Ini
-
Jepang Terancam Rugi Triliunan, Daftar Calon Lawan Manny Pacquiao
-
Wabah Corona di Wuhan, Kejuaraan Badminton Asia 2020 Direlokasi ke Manila
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
MotoGP Indonesia: Fermin Aldeguer Jadi Pembalap Termuda Kedua Menangi Seri
-
Insiden di Sirkuit Mandalika, Marc Marquez Terbang ke Madrid untuk Penanganan Cedera
-
Detik-detik Kecelakaan Marc Marquez hingga Alami Patah Tulang Bahu
-
Kondisi Terbaru Marc Marquez Usai Patah Tulang Bahu Kanan di MotoGP Mandalika
-
Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Bawa Ducati Lenovo Tim Terbaik MotoGP 2025
-
Resmi! Ini Starting Grid MotoGP Indonesia Setelah Maverick Vinales Mundur
-
Marco Bezzecchi Rajai Sprint Race, Bocah Pacu Jalur Dapat Sepatu Marc Marquez
-
Marco Bezzecchi Gila! Menyalip di Lap Terakhir, Hancurkan Dominasi Ducati di Mandalika
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Mandiri Looping for Life Edukasi 1.000 Siswa Mandalika dan Perkuat UMKM di MotoGP 2025