Suara.com - Sebanyak 25 pebulutangkis Indonesia bersiap tampil di All England 2020, 11-15 Maret mendatang. Di turnamen bulutangkis tertua itu Indonesia membidik satu gelar.
Target itu sama dengan pencapaian tahun lalu, di mana Indonesia hanya membawa pulang satu gelar ke Tanah Air.
Gelar tersebut diraih pasangan senior ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.
Meski secara tegas menyebut menargetkan satu gelar, namun PBSI selaku induk olahraga bulutangkis Indonesia, tak secara spesifik sektor yang ditargetkan meraih gelar.
"Target kami tetap satu gelar, mempertahankan yang tahun lalu," kata Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI Susy Susanti dalam konferensi pers di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (5/3/2020).
"Tapi saya tidak menyebutkan sektor mana, karena tidak ingin membebani atlet tertentu. Memang yang paling berpeluang ada di sektor ganda putra."
"Tapi tunggal putra, ganda putri dan ganda campuran memiliki peluang yang sama. Untuk tunggal putri bukannya pesimis, tapi kami lebih realistis melihat persaingan di lapangannya," tandas Susy.
Berikut daftar pebulutangkis Indonesia di All England 2020:
Tunggal Putra: Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito, Tommy Sugiarto
Baca Juga: Diintai Corona, Indonesia Tetap Siap Tempur di All England 2020
Tunggal Putri: Gregoria Mariska Tunjung
Ganda Putra: Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso
Ganda Putri: Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto
Ganda Campuran: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso
Keterangan: Para atlet dan ofisial akan bertolak ke Inggris untuk mengikuti All England 2020 pada, Sabtu (7/3/2020) pukul 21.00 WIB.
Berita Terkait
-
Diintai Corona, Indonesia Tetap Siap Tempur di All England 2020
-
All England 2020: Indonesia Targetkan Satu Gelar Juara
-
Piala Thomas 2020: Indonesia Waspadai Empat Negara Ini
-
Jepang Terancam Rugi Triliunan, Daftar Calon Lawan Manny Pacquiao
-
Wabah Corona di Wuhan, Kejuaraan Badminton Asia 2020 Direlokasi ke Manila
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP