Suara.com - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) telah mengusulkan 1.500 nama atlet untuk menjadi prioritas penerima vaksin Covid-19 kepada Kementerian Kesehatan (Kemenkes).
Menurut Sesmenpora Gatot S. Dewa Broto, nama-nama atlet yang diusulkan itu berasal dari 20 cabang olahraga dan Sekolah Khusus Olahraga (SKO).
Gatot mengungkapkan bahwa proses vaksinasi untuk atlet akan terlaksana lebih cepat dari yang dijadwalkan sebelumnya, yakni akhir Februari 2021.
"Sebelumnya kan sempat dibilang atlet akan menerima vaksin pada akhir Februari. Ternyata pekan ini pun sudah siap tinggal tergantung Kemenpora," kata Gatot saat dihubungi wartawan, Selasa (16/2/2021).
"Makanya besok rencananya kami akan rapat lagi karena kebetulan tim baru lengkap pada Kamis," tambahnya.
Gatot memaparkan bahwa mekanisme vaksinasi akan berlangsung secara bertahap, dan atlet tak mewajibkan untuk datang ke Jakarta. Vaksinasi bisa dilakukan ditiap-tiap tempat tinggal atlet.
"Bisa jadi si atlet tinggalnya di Medan atau di mana. Nanti dari Nakes sana memberikan vaksin bukan berarti mereka harus ke Jakarta. Jadi tidak langsung keroyokan 1.500 orang," beber Gatot.
"Tapi kalau di Jakarta nanti (mekanisme pemberian vaksin) ada di RSON, Cibubur. Tapi mungkin bisa juga ada di beberapa tempat latihan Pelatnas," tambahnya.
Bulutangkis dan basket akan jadi dua cabang olahraga yang atletnya mendapat vaksin Covid-19 lebih cepat. Hal itu terjadi karena pebulutangkis dan pebasket nasional RI sudah ditunggu event-event internasional.
Baca Juga: Posisi Hafiz/Gloria di Kualifikasi Olimpiade Tokyo Belum Aman
"Ya betul mana yang paling (urgent). Misalnya (basket) itu ada kualifikasi FIBA Asia, lalu bulutangkis bulan depan ada All England," kata Gatot.
"Dan saya dengar ada beberapa juga [turnamen yang diikuti] merupakan kualifikasi Olimpiade, itu masuk prioritas kami untuk disegerakan mendapat vaksin," tambahnya.
Tag
Berita Terkait
-
Hore, Atlet Bulutangkis dan Basket RI Bakal Dapat Vaksin Covid-19 Pekan Ini
-
Hasrat Ketum PBSI Gelar Piala Presiden Bulutangkis
-
Timnas Basket Indonesia Lanjutkan Kualifikasi FIBA Asia Cup di Filipina
-
Resmi! Ini Skuat Timnas Basket Indonesia di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2021
-
Persiapan Piala Dunia, Timnas Basket Indonesia Kembali Tampil di IBL
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Marco Bezzecchi Rajai Sprint Race, Bocah Pacu Jalur Dapat Sepatu Marc Marquez
-
Marco Bezzecchi Gila! Menyalip di Lap Terakhir, Hancurkan Dominasi Ducati di Mandalika
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Mandiri Looping for Life Edukasi 1.000 Siswa Mandalika dan Perkuat UMKM di MotoGP 2025
-
Kualifikasi MotoGP Indonesia: Marco Bezzecchi Lampaui Rekor Catatan Waktu Tercepat Jorge Martin
-
Marco Bezzecchi Segel Pole Position MotoGP Indonesia, Marc Marquez Tercecer
-
Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP Mandalika 2025, Nonton di Sini
-
Final Trial Game Dirt 2025 Bandung: Duel Hidup-Mati M. Zidane vs Asep Lukman
-
Ajak Generasi Muda Cintai Alam, Rock Climbing Festival 2025 Digelar
-
Segera Bergulir! Ribuan Atlet Siap Adu Gengsi di PON Bela Diri 2025 Kudus