Suara.com - Tim bola voli putra DKI Jakarta menang susah payah atas Jawa Tengah pada pertandingan babak penyisihan Grup B Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua di GOR Koya Yoso, Jayapura, Jumat (1/10/2021).
Tim asuhan Viktor Laiyan tersebut harus bermain lima set sebelum akhirnya menang dengan skor 22-25, 17-25, 28-26, 25-19 dan 17-15.
Pada set pertama sempat terjadi kejar-mengejar angka, namun Jawa Tengah yang tampil lebih percaya diri mampu unggul hanya dengan selisih tiga angka, 25-22.
Set kedua, Jawa Tengah tetap tampil lebih dominan dan mengandaskan DKI dengan skor meyakinkan, 25-17.
Di set berikutnya, Jawa Tengah yang butuh sekali kemenangan justru kalah dengan skor ketat, bahkan deuce berkali-kali terjadi hingga akhirnya dimenangkan DKI dengan skor 28-26.
Set keempat, DKI bermain lebih lepas dan menyudahi perlawanan Jawa Tengah dengan skor 25-19.
DKI yang diperkuat salah seorang pemain Nasional, Dio, mampu mengunci set penentu setelah menang dengan skor 17-15 usai melewati dua kali deuce.
"Pertandingan pertama memang sangat sulit dan terbukti kami kehilangan dua set awal," ujar Pelatih Voli DKI Putra, Viktor Laiyan, ditemui usai laga seperti dimuat Antara.
Menurut dia, kekalahan anak asuhnya di dua set awal karena terbawa arus permainan Jawa Tengah sehingga tidak maksimal.
Baca Juga: Tengok PON Papua, Menko PMK Muhadjir Berharap Pembinaan Olahraga Indonesia Meningkat
"Apalagi di dua laga sebelumnya (Pra PON dan PON Mini) kami selalu menang dengan skor 3-1. Tapi inikan momen di PON yang tentu atmosfernya berbeda," ucapnya.
"Bisa jadi juga mereka demam panggung dan kaget karena ini PON. Kami minta ke pemain, koreksi diri sendiri," kata Viktor menambahkan.
Sementara itu, cabang olahraga voli putra Grup B dihuni empat tim, yaitu Jawa Timur, Jawa Tengah, DKI Jakarta dan Sumatera Utara.
Di laga berikutnya, Senin, 4 Oktober 2021, Tim Voli Putra DKI Jakarta akan menghadapi Jawa Timur yang pada pertandingan perdana menang atas Sumatera Utara dengan skor 3-0.
Sedangkan, Jawa Tengah akan menghadapi perlawanan Sumatera Utara pada Minggu, 3 Oktober 2021.
Berita Terkait
-
Pemprov DKI Jakarta Pertahankan Angka UMP 2026 di Rp5,7 Juta Meski Buruh Menolak
-
Gubernur Pramono Targetkan PAM Jaya IPO di 2027 dan Layani 100 Persen Warga pada 2029
-
Suara dari Aksi Buruh: Hidup di Jakarta Butuh Rp6,4 Juta, Upah Saat Ini Tak Cukup
-
Jakarta Diguyur Hujan Ringan Hari Ini, Waspada Kelembapan Udara Meningkat
-
Tanggul Sungai Bremi Jebol, 300 KK di Pekalongan Terdampak Banjir
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP
-
Bidik Bintang Kelima, Pelita Jaya Pamer Skuad Baru Jelang IBL 2026